INDOSPORT.COM - Borussia Dortmund secara resmi telah menutup kemungkinan Manchester United untuk menggaet sang striker, Jadon Sancho. Kini Setan Merah mengubah haluan mengincar pemain idaman AC Milan, Federico Chiesa.
Sudah jadi rahasia umum jika Manchester United mengidam-idamkan Jadon Sancho di skuat mereka, namun mimpi ini sepertinya tak akan jadi nyata. Pasalnya eks pemain Manchester City itu dipastikan bertahan di Borussia Dortmund.
Melalui direktur teknis Michael Zorc, Dortmund mengambil keputusan untuk tetap mempertahankan Jadon Sancho hingga 2023 mendatang. Pemain berusia 20 tahun itu sudah memperbaharui kontraknya sejak musim panas lalu.
Karena pemain idaman tak bisa didapat, Manchester United mencoba peruntungan lain. Dilansir dari Football Italia, skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu melirik striker Fiorentina, Federico Chiesa.
-Pemain berusia 22 tahun itu sedang dalam daftar jual, namun Fiorentina menegaskan tidak akan melepas Chiesa di bawah 60 juta euro atau sekitar satu triliun rupiah.
Nilai tersebut jauh lebih murah daripada Jadon Sancho yang dibanderol 100 juta euro (1,7 triliun rupiah). Maka dari itu, Manchester United mengupayakan untuk mengejar Chiesa yang mana bisa bermain di berbagai posisi di lini depan.
-Namun, untuk mendapatkan tanda tangan Chiesa, Manchester United harus bersain dengan raksasa Serie A Italia, AC Milan. Pelatih Rossoneri, Stefano Pioli merupakan penggemar Chiesa sejak ia melatih La Viola.
AC Milan bahkan sudah menjanjikan tempat reguler dan menit bermain jika Chiesa mau terbang ke San Siro. Sedangkan Manchester United belum bisa menjamin sang pemain incaran untuk bisa masuk di skuat utama.
Menit bermain memang menjadi kebutuhan krusial bagi Chiesa pada musim 2020/2021 mendatang. Hal ini dikarenakan pemain didikan asli akademi Fiorentina itu menargetkan bisa tampil di Piala Eropa 2020 bersama Timnas Italia.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom