INDOSPORT.COM - Persik Kediri tidak akan diperkuat dua pemain pilar lini belakang saat menjamu Persiraja Banda Aceh pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 hari ini Sabtu, (14/03/20).
Kedua pemain itu adalah Dimas Galih yang mengalami cedera dan Andri Ibo yang terkena kartu merah saat Persik melawan Bhayangkara FC.
Meski kedua pemain tidak bisa memperkuat Persik Kediri sementara ini, Joko Susilo menegaskan bahwa semua pemain sudah siap menggantikan dua pemain yang akan absen. Dalam keadaan atau kondisi apa pun, semua harus siap.
“Tim kuat adalah tim yang mampu beradaptasi dengan semua situasi, mau pemain komplet atau tidak kita harus siap ini yang saya tekankan tidak ada alasan,
"Apa pun situasinya kita yang harus adaptasi termasuk dengan perubahan lawan, itu saya tekankan ke pemain,” ucapnya, seperti dilansir dari laman liga-indonesia.id.
Pria yang sering disapa Gethuk ini tak lagi memberikan kesempatan kepada para pemainnya yang tidak mampu beradaptasi dengan baik.
“Kalau kemarin saya harus beradaptasi ke semua pemain, untuk pertandingan mulai hari ini tidak ada alasan lagi,” tegasnya.
Joko Susilo meyakini bahwa tim asuhannya akan meraih kemenangan saat melawan Persiraja pada lanjutan pekan ketiga ini.
Saat ini Persik Kediri berada di peringkat ke- 11 dengan meraih 2 poin. Sementara itum Persiraja Banda Aceh berada pas di bawah Macan Putih dengan poin yang sama.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom