INDOSPORT. COM - Paulo Dybala, bintang Juventus ini memberikan komentar tak terduga usai dikabarkan terjangkit virus corona.
Nama Paulo Dybala belakangan memang santer diberitakan positif terkena virus corona. Terutama setelah konfirmasi kabar rekan setimnya di Juventus, Daniele Rugani, yang lebih dulu terinfeksi.
Mendapati kabar tersebut, Dybala jelas tak tinggal diam. Dybala akhirnya angkat suara dan membeberkan kondisi terkininya melalui media sosial.
Lewat unggahan di akun Twitter pribadinya, Dybala menjelaskan bahwa dirinya sekarang dalam kondisi baik-baik saja. Penjelasan itu sekaligus menegaskan kabar Dybala terjangkit virus corona adalah berita bohong semata.
-"Halo semuanya, saya mau mengkonfirmasi bahwa saya sekarang dalam kondisi yang sangat baik dan sedang mengisolasi diri dari bahaya (virus corona). Terima kasih atas segala pesan kalian dan saya harap kalian baik-baik saja #NoFakeNews #coronavirus," bunyi cuitan Dybala.
Hola a todos, quería confirmar que estoy bien y en aislamiento voluntario. Gracias a todos por los mensajes y espero que esten bien 🙏 #NoFakeNews #coronavirus
— Paulo Dybala (@PauDybala_JR) March 13, 2020
Sebelum Dybala melancarkan pernyataannya, pihak Juventus juga telah memberikan keterangan resmi. Seperti laporan Football Italia, Juventus membantah kabar Dybala terjangkit virus corona.
Penyebaran virus corona saat ini turut berpengaruh ke ranah sepak bola Italia. Otoritas Serie A Italia bahkan sampai menunda lanjutan kompetisi hingga April 2020 mendatang.
Beberapa pemain Serie A Italia juga telah dinyatakan positif terjangkit virus corona dan sedang menjalani perawatan. Selain Rugani bek milik Juventus, ada pula pemain Sampdoria bernama Manolo Gabbiadini yang terinfeksi virus corona.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom