Bola Internasional

Bukan Ronaldo atau Messi, Haaland Ternyata Pengidola Pahlawan Swansea City

Sabtu, 22 Februari 2020 12:10 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
© Sylvain Lefevre/Getty Images
Erling Braut Haaland menyatakan jika dirinya sangat mengidolai Michu saat pemain asal Spanyol tersebut bersinar bersama Swansea. Copyright: © Sylvain Lefevre/Getty Images
Erling Braut Haaland menyatakan jika dirinya sangat mengidolai Michu saat pemain asal Spanyol tersebut bersinar bersama Swansea.

INDOSPORT.COMErling Braut Haaland menyatakan jika dirinya sangat mengidolai Michu saat pemain asal Spanyol tersebut bersinar bersama Swansea City.

Bahkan sinar Michu membuat pemain-pemain papan atas lainnya seperti Cristiano Ronaldo, Ronaldo Nazario, Ruud van Nistelrooy atau Lionel Messi tak mampu membuat juru gedor baru andalan Borussia Dortmund ini berpaling dari Michu.

Hal tersebut diketahui dari unggahan yang ada di dalam akun Instagram pribadinya. Saking kagumnya dia dengan Michu, Haaland kecil tak ragu-ragu untuk memberikan tag yang berisi nama akun Instagram Michu pada dirinya sendiri.

Rekrutan anyar Dortmund ini adalah salah satu wonderkid yang digadang-gadang akan menjadi salah satu yang terbaik di dunia nantinya. Sampai saat ini, Haaland tercatat telah mencetak 8 gol dari 5 penampilan bersama Dortmund di Bundesliga Jerman.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Mengetahui hal tersebut, Michu menyatakan jika dirinya merasa terhormat untuk bisa menjadi idola Haaland. Dirinya juga menyatakan jika masa depan pemain berusia 19 tahun itu sangatlah cerah.

“Dirinya (Haaland) bisa lebih baik dari saya. Dari semua aspek yang ada, dia saat ini jauh lebih bagus dari saya,” ujar Michu dikutip dari Marca.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Michu yang saat ini berusia 33 tahun, pernah mengguncangkan jagad sepakbola dunia ketika dirinya mampu menjadi debutan yang menakutkan. Di musim pertamanya, dia berhasil mencetak 18 gol dari 35 penampilannya bersama Swansea City di Liga Inggris.

Penampilan ciamiknya berhasil membantu Swansea untuk bisa menjadi kampiun Piala Liga Inggris musim tersebut. Michu mungkin hanya mampu bersinar dalam satu musim saja. Tetapi, nyatanya penampilan moncernya berhasil membuat Haaland kepincut untuk mengidolai dirinya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom