Liga Indonesia

Kalah Telak, Ini Perbandingan Harga Penyerang Belanda Incaran Persib dan Ezechiel N'Douassel

Selasa, 28 Januari 2020 21:13 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Yohanes Ishak
© Ajax Showtime
Perbandingan harga penyerang Belanda incaran Persib Bandung jelang Liga 1 2020 dan Ezechiel N'Douassel, memperlihatkan ketimpangan yang cukup jauh dan membuat salah satunya kalah telak. Copyright: © Ajax Showtime
Perbandingan harga penyerang Belanda incaran Persib Bandung jelang Liga 1 2020 dan Ezechiel N'Douassel, memperlihatkan ketimpangan yang cukup jauh dan membuat salah satunya kalah telak.

INDOSPORT. COM - Perbandingan harga penyerang Belanda incaran Persib Bandung jelang Liga 1 2020 dan Ezechiel N'Douassel, memperlihatkan ketimpangan yang cukup jauh dan membuat salah satunya kalah telak.

Persib Bandung belakangan sedang dikaitkan dengan penyerang asing asal Belanda bernama Geoffrey Castillion. Isu ini muncul setelah pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, membongkar ciri-ciri penyerang asing yang bakal direkrut tim pada masa bursa transfer jelang Liga 1 2020.

Berdasarkan keterangan Robert Rene Alberts, penyerang asing yang bakal bergabung berasal dari Belanda dan pernah memperkuat Ajax Amsterdam. Ciri-ciri itu pun sesuai dengan identitas Geoffrey Castillion yang memang berasal dari Belanda dan sempat membela Ajax sedari 2005 hingga 2014.

"Dia pernah bermain di Ajax dan dia juga pernah bermain di klub lain di Belanda. Lalu dia mulai pergi merantau, liga terakhir dia, dia bermain di Islandia, dia seorang striker dan akan tiba malam ini, mendarat malam ini di Jakarta," ucap Robert Alberts di Lapangan Inspire Arena, Jalan Sersan Bajuri, Cihideung, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (28/01/2020).

Andai benar Geoffrey Castillion jadi bergabung, dirinya jelas akan menggantikan peran eks penyerang Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel yang hijrah ke Bhayangkara FC. Sekedar informasi, sedari musim Liga 1 2017 hingga Liga 1 2019, Persib Bandung selalu mengandalkan Ezechiel N'Douassel di barisan penyerangan tim.

Demi menerka kapasitas Geoffrey Castillion untuk menggantikan peran Ezechiel N'Douassel, mungkin kita bisa membahas perbandingan harga keduanya. Jika dilihat secara seksama, label harga yang melekat kepada Geoffrey Castillion dan Ezechiel terlihat timpang cukup jauh.

Berdasarkan data dari Transfermarkt, Geoffrey Castillion yang pernah memperkuat Ajax Amsterdam diselimuti harga 250 ribu euro atau sekitar Rp3,7 miliar. Sementara Ezechiel, harganya saat ini berada di angka 475 ribu euro atau sekitar Rp7,1 miliar.

Melihat data dari Transfermarkt tersebut, harga Geoffrey Castillion jelas kalah telak dari Ezechiel. Bahkan perbedaan harganya hampir mencapai dua kali lipat.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Meski demikian, bukan berarti Geoffrey Castillion tak bisa menjadi pengganti sepadan Ezechiel. Selain karena pernah membela klub sekelas Ajax, Geoffrey Castillion juga pernah menghiasi kompetisi bergengsi seperti Eredivisie Belanda dan Liga Europa.

Lebih detail lagi, peforma terakhir Geoffrey Castillion pada tahun 2019 tampak menjanjikan. Bermain di Liga Islandia bersama Fylkir Reykjavík, kiprah Geoffrey Castillion mampu menghasilkan 10 gol dari 19 penampilan.

Patut ditunggu, apakah Geoffrey Castillion bisa memiliki penampilan yang lebih cemerlang atau minimal sepadan seperti Ezechiel? Biar waktu saja yang menjawabnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom