INDOSPORT.COM – Shin Tae-yong tampaknya telah mengetahui kondisi sepak bola Tanah Air sebelum menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pelatih asal Korea Selatan ini menyoroti bahwa faktor stamina adalah kelemahan mendasar para pemain Timnas.
“Beberapa waktu lalu, saya menyaksikan langsung Timnas Indonesia bertanding di Malaysia. Secara teknik, mereka tidak kalah dengan Vietnam dan Thailand. Hanya saja, masalah mereka adalah stamina yang terus menurun,” ucap Shin dikutip dari Sports Khan.
“Memasuki 20 menit terakhir di babak kedua, kondisi dan performa para pemain Timnas Indonesia semakin menurun. Sebagai pelatih, saya harus membenahi masalah ini. Untuk bisa sukses di sini, saya akan memperbaiki kriteria tersebut,” lanjut Shin.
Jika melihat kiprah Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, pernyataan Shin Tae-yong mengenai stamina pemain memang benar adanya. Dari 14 gol yang bersarang ke gawang Timnas Indonesia, 12 di antaranya tercipta pada babak kedua.
-Salah satu upaya yang dilakukannya ialah mengajak pelatih fisik asal Korea Selatan, Lee Jae-hong, ke dalam jajaran staf Timnas Indonesia. Ia adalah eks pelatih fisik Timnas Korea Selatan yang bekerjasama dengan Shin Tae-yong di Piala Dunia 2018.
Sebelum menjadi pelatih fisik Timnas Korea Selatan, Lee Jae-hong telah meraih gelar doktor di bidang exercise physiology di Seoul National University. Ia juga pernah menimba ilmu di FA Inggris untuk mempertajam keahliannya membenahi fisik pemain.
-Lee Jae-hong pun adalah sosok yang cukup dekat dengan Shin. Oleh karenanya, penunjukan Lee dianggap Shin bisa membantu mewujudkan ambisinya untuk sukses di Indonesia. Shin sendiri memiliki ekspektasi yang sangat tinggi untuk dirinya sendiri.
Shin Tae-yong sendiri akan memulai debutnya bersama Timnas Indonesia pada 26 Maret 2020 mendatang, saat menghadapi Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Ia pun setidaknya memiliki dua bulan untuk mulai bekerja membenahi fisik pemain.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom