Liga Indonesia

Disambut Meriah Suporter Bali United, Begini Kata Ciro Alves

Kamis, 12 Desember 2019 20:50 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Ciro Alves disambut meriah dalam laga Liga 1 Bali United vs Tira Persikabo. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Ciro Alves disambut meriah dalam laga Liga 1 Bali United vs Tira Persikabo.

INDOSPORT.COM - Kejutan didapat penyerang Tira Persikabo, Ciro Alves saat tampil dalam laga melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (12/12/19) malam. Penyerang asal Brasil itu mendapat sambutan meriah dari ribuan Semeton Dewata.

Ciro Alves menjadi salah satu pemain yang digosipkan akan merapat ke Bali United musim depan. Dia diyakini akan menggantikan posisi Melvin Platje yang kontraknya habis per 31 Desember 2019 ini.

Kabar itu pun direspons suporter Bali United. Respons positif semakin didapat Ciro setelah tampil memukau dalam partai lawan Bali United. Dia memberikan assist untuk Osas Saha, yang akhirnya jadi penentu dari kemenangan1-0 atas Bali United pada laga pekan ke-32 Liga 1 2019 ini.

Ciro tak bisa menutupi kegembiraan atas sambutan dari suporter Bali United. Ciro yang menggunakan jersey nomor 10 milik Irfan Bachdim kemudian menyapa para suporter. Dia melambaikan tangan kepada kepada suporter yang ada di tribun timur, utara dan barat.

"Atmosfer yang sangat bagus, pertandingan yang bagus, saya sangat bahagia hari ini bermain melawan Bali United," ucap Ciro Alves saat ditemui usai pertandingan.

Ciro pun mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari para suporter. Dia mengakui laga ini begitu emosional bagi dirinya lantaran Tira Persikabo sudah tak menang dalam 16 laga terakhir.

"Sekali lagi saya sangat bahagia, atmosfer pertandingan yang bagus. Ini pertandingan yang emosional bagi saya," tutur Ciro.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom