INDOSPORT.COM - Pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte, mengungkapkan keinginannya untuk menghapus dominasi Juventus di Serie A Liga Italia dalam kurun waktu delapan tahun terakhir meskipun dirinya pernah membela dan menukangi klub asal Turin tersebut.
Dilansir dari Calciomercato, pria berusia 49 tahun ini menunjukkan antusiasnya untuk kembali ketanah kelahirannya dan berkarir di tepi lapangan kembali. Conte mengaku tawaran dari petinggi Inter membuatnya tertarik untuk datang ke kota Milan dan menukangi rivalnya semasa ia masih menjadi pemain.
"Zhang dan Marotta membujukku untuk datang. Ketika saya berbicara dengan Zhang, aku terkejut dengan tujuannya. Inter adalah klub ambisius di mana semua orang yang terkait memiliki tujuan yang sama," ujar Conte.
Namun ketika ia ditanyai target terdekatnya, Antonio Conte mengaku akan mengambil cara untuk dapat membawa Inter Milan kembali ke jalur juara. Bahkan, ia tak segan untuk mengubah dominasi Juventus di Italia dalam delapan tahun terakhir.
-"Ketika saya melatih, banyak yang mengharapkan saya mampu meraih gelar juara. Namun, dalam delapan tahun terakhir Juventus selalu mendominasi dan hampir tidak ada persaingan memperebutkan gelar juara. Inter akan merubah hal tersebut," tambahnya.
Antonio Conte diumumkan menjadi pelatih anyar Inter Milan pada 31 Mei 2019 lalu usai mendepak Luciano Spalletti dari kursi kepelatihan. Meski begitu, penunjukkannya menimbulkan kontroversi di kalangan fans Juventus yang menganggap dirinya berkhianat kepada Bianconeri.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom