INDOSPORT.COM - Sejumlah pemain sepak bola Indonesia pada 2019 mendapat rezeki penting usai dipercaya bisa berkarier di luar negeri. Berikut kabar terbaru mereka.
Pemain-pemain tersebut tengah berjuang untuk bisa menembus skuat utama. Selain itu pula membawa nama harum Indonesia di kancah internasional.
Seperti tiga pemain Indonesia, yakni Saddil Ramdani (Pahang FA), Victor Igbonefo (PTT Rayong), dan Yanto Basna (Shukothai FC) sedang bermain di liga kawasan Asia Tenggara.
Sedangkan Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk) dan Ezra Walian (RKC WaalwijK) sedang berjuang di liga kawasan Eropa. Dua pemain ini ingin membuktikan pada dunia kalau pesepak bola Indonesia juga bisa bermain di Eropa.
Setiap pekan lima pemain sepak bola Indonesia kerap bermain untuk klub yang dibelanya. Berikut aktivitas mereka bersama klub yang menaungi para pemain tersebut.
Asia Tenggara:
1. Saddil Ramdani

Saddil Ramdani yang berkarier di Liga Super Malaysia bersama Pahang FA, mampu tampil sebagai starter ketika menang 1-0 dari Kedah FA, Jumat (08/03/19) lalu.
2. Yanto Basna

Kemudian ada Yanto Basna, dimana tengah berkiprah bersama Shukothai FC di Liga 1 Thailand. Akan tetapi Basna hanya duduk di bangku cadangan saja ketika bermain imbang 1-1 melawan Suphanburi FC, Minggu (10/03/19).
3. Victor Igbonefo

Lalu ada Victor Igbonefo yang bermain untuk PTT Rayong di Liga 1 Thailand. Victor tampil sebagai starter ketika mengalahkan Pattaya United dengan skor 2-1, Minggu (10/03/19).
Liga Eropa:
4. Egy Maulana Vikri

Selanjutnya ada Egy Maulana Vikri yang tengah menimba pengalaman bersama Lechia Gdansk di Liga 1 Polandia. Namun pekan lalu Egy sukses mencetak satu gol ketika membela Lechia Gdansk U-23 yang mengalahkan GKS Kolbudy 4-1, Sabtu (09/03/19).
5. Ezra Walian

Terakhir ada Ezra Walian yang tengah membela RKC Waalwijk di Eerste Divisie. Ezra tampil sebagai pemain pengganti ketika dikalahkan 0-2 oleh SC Cambuur, Sabtu (09/03/19).
Terus Ikuti Update Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom