In-depth

Cristiano Ronaldo: 'Robot Sepak Bola' yang Punya Sisi Humanis

Sabtu, 1 Desember 2018 15:14 WIB
Penulis: Coro Mountana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Cristiano Ronaldo selebrasi pasca cetak gol ke gawang SPAL Copyright: © INDOSPORT
Cristiano Ronaldo selebrasi pasca cetak gol ke gawang SPAL

INDOSPORT.COM - Dalam suatu pagi yang dingin di kota Manchester, tampak banyak pemuda mengenakan seragam training dan sedang melakukan latihan di suatu lapangan.

Dalam rombongan tersebut, terdapat juga calon pemain bintang sepak bola yang bernama Carlos Tevez.

Pemain asal Argentina itu pindah ke Manchester United setelah sebelumnya sempat membuat pelatih Sir Alex Ferguson terkagum-kagum dengan penampilannya bersama West Ham.

Carlos Tevez pun ingin membuktikan dirinya sebagai yang terbaik di Manchester United dengan datang lebih pagi di sesi latihan berikutnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sekadar informasi, latihan Manchester United biasanya dimulai sekitar pukul 9 pagi dan Tevez berencana datang di jam 8 pagi. Namun begitu kagetnya ketika ia mendapati seorang pemuda sudah mendahuluinya latihan.

Sejak saat itu, Tevez bertekad untuk datang lebih pagi lagi dan ia pun kala itu sudah berada di tempat latihan pada jam 6 pagi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tetapi ia mendapati sosok pemuda yang sudah memulai sesi latihannya di saat matahari masih tersipu malu untuk menyinari kota Manchester.

“Dia selalu datang berlatih lebih awal, aku mulai bertanya pada diri sendiri, bagaimana bisa menyingkirkan orang ini?” kenang Tevez seperti yang dinukil dari Guardian.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pemuda yang membuatnya Tevez jengkel karena selalu kalah dalam hal datang lebih pagi di tempat latihan adalah Cristiano Ronaldo.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom