Liga Indonesia

Teladan Hampir Rampung, PSMS Tak Perlu Khawatir Jadi Tim Musafir

Kamis, 22 Februari 2018 05:16 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© INDOSPORT/Kesuma Ramadhan
Kondisi terkini Stadion Teladan Medan. Copyright: © INDOSPORT/Kesuma Ramadhan
Kondisi terkini Stadion Teladan Medan.

Publik pecinta Ayam Kinantan kini tak perlu khawatir lagi PSMS bakal menjadi tim musafir. Pasalnya, renovasi Stadion Teladan Medan kini hampir rampung dan dipastikan bisa menggelar laga profesional Liga 1 musim 2018. 

Hal itu disampaikan langsung Sekretaris PSMS, Julius Raja, usai memantau kondisi stadion, Rabu (21/02/18) siang. Bahkan, pria yang akrab disapa King ini menegaskan jika proses renovasi mendekati penyelesaian beberapa bagian dan dipastikan lolos verifikasi. Bahkan, dengan kondisi itu, manajemen klub pun berencana menyurati Badan Liga Indonesia Baru (LIB) selaku penyelenggara Liga 1 mengenai kondisi stadion terkini. 

© INDOSPORT/Kesuma Ramadhan
Kondisi terkini Stadion Teladan Medan. Copyright: INDOSPORT/Kesuma RamadhanKondisi terkini Stadion Teladan Medan.

"Tadi (Rabu, 22/02/18) kita lakukan pantauan langsung ke Stadion Teladan. Perkembangannya sangat mengejutkan, bisa dikatakan sudah mencapai 99 persen," terang King, di Medan, Rabu (21/02/18) sore.

King menjelaskan, jika pemerintah dalam hal ini Dinas Pertamanan dan instansi terkait lainnya terus mengebut pengerjaan renovasi sesuai regulasi yang diberlakukan PSSI. Apalagi, sesuai rencana tim verifikasi akan segera memantau langsung Stadion Teladan, pada Senin (26/02/18) mendatang. 

"Informasi yang kita terima, Senin (26/02/18) nanti mereka akan datang memantau Teladan, dan tentunya semua akan diperiksa. Setelah itu baru mereka akan memutuskan layak atau tidaknya stadion dipakai untuk menghelat Liga 1," sebut King. 

Sebelumnya, ribuan fans PSMS sempat dilanda kecemasan karena harus mendukung tim kesayangan mereka bermain di kampung orang seandainya Stadion Teladan dinyatakan tak lolos verifikasi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
245