Penyerang Everton, Wayne Rooney menjelaskan harapan terbesarnya sebagai pesepakbola profesional. Namun harapannya itu bukan untuk meraih sebuah penghargaan prestisius seperti halnya Ballon d’Or, yang banyak diidamkan pesepakbola.
Pemain yang sempat mengenakan ban kapten di Timnas Inggris tersebut, menjelaskan bahwa dirinya sangat memimpikan bisa mencetak gol untuk Everton di Stadion Anfield. Karena menurutnya itu sangat penting bagi mantan pemain Manchester United ini.
Pemain yang kini berusia 32 tahun tersebut memiliki kebanggaan tersendiri, jika melakukan selebrasi di Anfield sebagai pemain Everton. Seperti diketahui, Everton dan Liverpool merupakan dua tim yang memiliki rivalitas panas hingga acap kali menimbulkan percikan emosi jika keduanya bertemu.
"Ada hal-hal yang telah saya impikan yang belum pernah saya wujudkan untuk Everton sebelumnya, termasuk mencetak gol ke gawang Liverpool di Anfield. Saya melakukannya untuk Manchester United, padahal saya tidak memimpikannya,” ujar Rooney, dikutip dari Soccerway.
-"Saya adalah penggemar Everton, jadi sebagai penggemar, saya memimpikan bisa mencetak gol di Anfield (sebagai pemain Everton). Ketika kembali, saya berpikir kesempatan itu bisa terwujud," tutupnya.
Benar saja, keinginan Rooney akhirnya terwujud setelah meninggalkan Old Trafford dan memutuskan kembali memperkuat Everton musim ini.
-Pemilik nomor punggung 10 itu, berhasil mencetak gol untuk The Toffees di depan ribuan pendukung The Reds. Hebatnya, gol yang dicetak Rooney melalui titik putih, pada Desember 2017 lalu itu menyelematkan Everton dari kekalahan atas rival sekotanya tersebut.
Rooney sendiri telah membukukan 10 gol dari 21 penampilannya di Liga primer Inggris. Namun sejak kedatangan Sam Allardyce ke Goodison Park, Rooney belum pernah bermain sebagai starter.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom