Liverpool membuat Van Dijk sebagai bek termahal di dunia dengan harga 75 juta pounds atau sekitar Rp1.3 Triliun. Pemain yang diangkut dari Southampton itu sukses mencetak gol dalam debutnya melawan Everton di Piala FA beberapa waktu lalu.
"Dia sedikit terluka, tapi tidak terlalu serius. Dia akan siap untuk pertandingan berikutnya," kata pelatih Liverpool, Jurgen Klopp kepada BBC Radio 5.
Pemain asal Belanda ini harus digantikan oleh, Dejan Lovren dan Joel Matip di jantung pertahanan The Reds. Van Dijk kemungkinan baru bisa dimainkan saat The Reds bentrok dengan Swansea City pekan depan.
Kendati demikian, Liverpool tetap berhasiol menang melawan jawara musim ini, Man City. Liverpool bahkan menjadi satu-satunya klub yang berhasil mempermalukan City di Liga Primer Ingris dengan skor tipis, 4-3. Gol Liverpool masing-masing dicetak, Salah, Mane, Firminho dan Chamberlain.
Selain itu, kemenangan Liverpool atas The Citizens juga semakin memperpanjang rekor buruk City di Andield. Kemenangan ini membuat anak tim besutan Klopp ini menyamai poin Manchester United di posisi kedua dan Chelsea di peringkat ketiga dengan poin masing-masing 47.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom