Arsenal berhasil meraup kemenangan penting dari tuan rumah Crystal Palace dengan skor 3-2 di Selhurst Park dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris, Jumat (29/12/17) dini hari tadi.
Kemenangan itu tak lepas dari dua gol Alexis Sanchez dan satu gol Shkodran Mustafi. Sedangkan Palace hanya mampu membalasnya lewat gol yang dicetak dari Townsend dan Tomkins.
Meski menang dengan skor tipis, namu Wenger menganggap tiga poin yang diraih dari Crystal Palace sudah cukup meyakinkan. Selain itu, anak asuhnya juga bermain dengan sangat gigih dan menunjukan semangat yang tidak mau menyerah oleh keadaan.
"Secara keseluruhan itu adalah kemenangan yang meyakinkan meski di babak kedua itu lebih sulit dari yang pertama," kata Wenger kepada Sky Sports News.
"Kami menemukan celah untuk mencetak dua gol besar dan sejak saat itu kami tidak pernah menyerah. Anda ingin memenangkan pertandingan tidak peduli bagaimana Anda menderita pada akhirnya," sambung pria asal Prancis itu.
Selain itu dirinya juga menambahkan kalau Alexis Sanchez dan kolega bermain dengan ketenangan yang baik. Sehingga permainan timnya berlangsung dengan memuaskan.
Kemenangan atas Palace membuat Arsenal kini berada di peringkat enam klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan raihan 37 poin. The Gunners tertinggal 21 poin dari pemuncak klasemen, Manchester Ciy.
Di laga selanjutnya, pada pekan ke-21 Liga Primer Inggris, Arsenal akan bertandang ke markas West Bromwich Albion, Minggu (31/12/17) malam.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom