Selebrasi jemur pakaian ala Lionel Messi pernah menjadi viral beberapa waktu lalu. Kala itu, superstar Barcelona tersebut meluapkan kegembiraanya setelah mencetak gol kemenangan timnya atas Real Madrid dengan membuka seragam.
Kemudian, Messi memampang jersey yang dikenakannya ke arah penonton. Itu juga menjadi torehan gol ke-500 Messi selama berkarier di Blaugrana.
Selebrasi tersebut kemudian membuat geger warganet. Banyak meme-meme lucu berkeliaran. Yang paling unik, ada yang seolah-olah mengumpamakan Messi tengah menjemur pakaian.
Aksi Messi tersebut kemudian merambah ke kompetisi Gojek Traveloka Liga 1. Tepatnya, pada pertandingan tunda pekan kedelapan yang mempertemukan antara Perseru Serui kontra Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa, (13/06/17).
Baca Juga: |
---|
Persija yang tengah unggul 2-0 atas tuan rumah hingga menit-menit akhir pertandingan dikejutkan oleh kerja sama apik dua pemainnya. Umpan Novri Setiawan kepada Sutanto Tan kemudian dikembalikkan lagi kepada Novri berbuah gol.
Perayaan yang dilakukan Novri terbilang mirip dengan selebrasi jemur pakaian ala Lionel Messi. Gelandang berusia 23 tahun itu membuka jersey yang dikenakannya serta langsung dibentangkan ke arah penonton.
Alhasil, selebrasi Novri membuatnya mendapatkan ganjaran kartu kuning dari wasit. Namun, pesepakbola kelahiran Padang itu telah menunjukkan bahwa dirinyan telah kembali ke bentuk permainan terbaiknya. Apalagi, Novri sempat terhimpit cedera pada awal musim.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom