x

BL Bongkar Jimat Rahasia Pramudya/Yeremia Dramatis Pulangkan Ahsan/Hendra

Jumat, 16 Juni 2023 13:20 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Penggemar bulutangkis bongkar jimat rahasia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan pulangkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dalam tiga gim di Indonesia Open.

INDOSPORT.COM – Penggemar bulutangkis (Badminton Lovers) bongkar jimat rahasia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan pulangkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dalam tiga gim dramatis di Indonesia Open 2023.

Seperti diketahui, terjadi duel sengit dua wakil Indonesia di babak 16 besar antara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Bertanding di Istora Senayan, Pramudya/Yeremia berhasil menumbangkan Ahsan/Hendra melalui rubber game dengan skor 18-21, 21-19, 23-21.

Kemenangan ini sekaligus menjadi kemenangan perdana Pram/Yere atas Ahsan/Hendra dari empat pertemuan di turnamen bulutangkis.

Menariknya, usai gemilang revans atas ganda putra seniornya itu, penggemar bulutangkis malah ramai membongkar jimat kemenangan Pramudya/Yeremia sebagaimana dalam unggahan Twitter @stefanyvonne.

Baca Juga

Kemarin bilang punya resep rahasia ternyata ini toh, cukuran,” tulis akun badminton lovers tersebut.

Ya, dalam unggahan tersebut, badminton lovers bercanda menyebut jimat kemenangan atas Ahsan/Hendra disebabkan oleh Pramudya yang sudah mencukur janggut tipisnya.

Baca Juga

Meski hanya candaan, janggut tipis Pramudya rupanya berhasil membawa keberuntungan untuk mereka sehingga sukses melaju ke perempat final Indonesia Open 2023.

Di babak perempat final sendiri, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan menghadapi pasangan China, Liang Weikeng/Wang Chang.

Sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan bertolak ke Canada Open 2023 usai bertanding di Indonesia Open guna membidik tiket kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga

1. Tuai Respons Kocak

Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan pada babak 16 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Kamis (15/06/23). Foto: Herry Ibrahim/INDOSPORT

Sontak saja, unggahan akun badminton lovers di Twitter terkait dengan jimat kemenangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan langsung menjadi sorotan penggemar.

Pantes rumah gue mendung seharian, ternyata karna ini,” @tom****.

oalah jadi ini jurus rahasianya,” @nad****.

pantesan ujan,” @sin****.

Sementara itu, usai berhasil revans atas Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Pramudya/Yeremia akan melakoni partai berat di perempat final.

Baca Juga

Pasalnya, Liang Weikeng/Wang Chang merupakan ganda putra yang tengah menanjak performanya. Tentu, di atas kertas, ganda China peringkat 2 ranking BWF itu lebih unggul.

Apalagi, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dinilai belum memiliki penampilan yang cukup memuaskan di turnamen bulutangkis musim 2023.

Baca Juga

Tak hanya itu, Liang/Wang sendiri dikenal sebagai penghancur ganda putra Indonesia. Sebut saja seperti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan hingga Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Sementara itu, pertandingan di perempat final Indonesia Open menjadi kali pertama kedua pasangan ganda putra tersebut saling bersua.

Oleh sebab itu, ini jadi seharusnya bisa jadi kesempatan untuk Pramudya/Yeremia karena Liang/Wang tentu belum memiliki pengetahuan yang baik soal tipe permainan mereka.

Baca Juga
Mohammad Ahsan/Hendra SetiawanIndonesia OpenBulutangkisPramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom