Jelang Final Kejuaraan Dunia 2022, Ganda Putra China Kirim Dukungan Manis untuk Ahsan/Hendra
INDOSPORT.COM – Ganda putra China, Liu Yu Chen, kirim dukungan manis untuk idolanya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang tembus ke final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Diketahui, Liu Yu Chen memang selama ini disebut-sebut sebagai ‘anak angkat’ atau ‘anak sulung’ Hendra Setiawan oleh Badminton Lovers Indonesia.
Anggapan itu dilontarkan netizen karena melihat keakraban Liu Yu Chen dengan ketiga anak Hendra Setiawan dan Sandiani Arief.
Tak bisa dipungkiri sikap ramah yang dimiliki Hendra setiawan dan Liu Yu Chen, membuat mereka mudah akrab dan menjalin persahabatan.
Kini saat Liu Yu Chen tak bisa berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, peraih perak Olimpiade Tokyo 2020 itu memberikan dukungan untuk Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Tak hanya sebagai sahabat, namun dukungan yang diberikan juga lantaran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan adalah salah satu ganda putra yang dihormati oleh Liu Yu Chen.
Bahkan ketika Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sanggup melesat ke final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Liu Yu Chen tak kuasa melontarkan pujian.
Karena di matanya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang sudah tidak muda lagi, masih sangat kompetitif dan menjadi panutannya.
Bahkan pujian Liu Yu Chen tak akan berkurang terlepas apapun dari hasil final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 antara Ahsan/Hendra vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Minggu (27/08/22).
Pujian itu dilontakan oleh Liu Yu Chen melalui unggahan di weibo miliknya pasca menyaksikan kemenangan Ahsan/Hendra atas Fajar/Rian di semifinal hari ini, Sabtu (27/08/22).
1. Dukungan Liu Yu Chen untuk Ahsan/Hendra
Berikut adalah kutipan dari status Liu Yu Chen yang mendukung Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
“Ahsan berusia 35 tahun, dan Hendra Setiawan berusia 38 tahun. Di sektor ganda putra bulutangkis, yang sangat mementingkan kecepatan dan kekuatan, mereka sungguh luar biasa,” tulis Liu Yu Chen.
“Mereka bisa mempertahankan daya saing yang begitu kuatnya,” pungkas Liu Yu Chen disertai dengan sebuah foto saat Ahsan/Hendra bertanding di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Dukungan manis Liu Yu Chen itu pun mendapatkan beragam respons dari Badminton Lovers China. Mereka juga sependapat dan memuji Ahsan/Hendra sebagai sosok legenda bulutangkis.
“Benar-benar kehilangan kata. Kerja sama dan kecepatan di ganda putra mereka sangat bagus sebagai seorang veteran,” komentar @bio*****
“Jahe yang lebih tua itu lebih pedas,” komentar @tira*****
“Pantas dihormati generasi muda,” komentar @ser******
“Semakin tua Anda, semakin ganas Anda,” komentar @tep***
Sekadar informasi, Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022 berlangsung 22-28 Agustus di Tokyo Metropolitan Gymnasium. Sebagai unggulan ketiga, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berpeluang meraih emas.
Sebelumnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses mengantongi tiga gelar Kejuaraan Dunia Bulutangkis pada edisi 2013, 2015, dan 2015.
Maka jika menang di babak final nanti, The Daddies akan mengumpulkan empat medali emas BWF World Championship sepanjang kariernya, dan salah satu yang terbanyak di dunia.
2. Liu Yu Chen Sedih Tak Ikut Kejuaraan Dunia 2022
Sebagai pengidola Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sosok Liu Yu Chen menyesal tidak bisa berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Dia tidak bisa ikut event ini lantaran peringkatnya dengan pasangan baru tidak cukup. Sehingga total ada 5 ganda putra China yang menolak berpartisipasi.
Mereka adalah He Ji Ting/Tan Qiang, Liu Cheng/Huang Kaixiang, Liu Cheng/Zhang Nan, dan Ou Xuan Yi/Zhang Nan, dan Di Zijian/Wang Chang.
Lewat unggahan di akun Instagram-nya, Minggu (14/08/22), Liu mengaku jika dia sejatinya sangat ingin tampil di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
"Saya sungguh ingin pergi ke Kejuaraan Dunia, tapi saya tidak bisa (emoticon menangis dan mengeluarkan asap dari hidung) sampai jumpa di Japan Open (emoticon tersenyum)," tulis Liu Yu Chen.
Baca selengkapnya:Nangis Tak Bisa Ikut Kejuaraan Dunia, 'Anak Sulung' Hendra Setiawan Disentil Legenda Jepang