Penyesalan Fadia/Ribka Usai Kandas di Kejuaraan Dunia 2022: Sedih Maksimal!
INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putri Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto harus tersingkir di babak 32 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022.
Laga kontra Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) adalah yang terakhir bagi Siti Fadia/Ribka Sugiarto, dan setelah ini mereka harus dipisahkan lagi.
Padahal, pelatih menargetkan Siti Fadia/Ribka Sugiarto untuk membawa pulang medali dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, tetapi mereka gugur di fase 32 besar.
Jongkolphan/Rawinda mengandaskan mereka dengan rubber game 15-21, 21-10, 15-21 dalam laga yang berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Rabu (24/8/22).
Siti Fadia dan Ribka menjelaskan apa yang menyebabkan permainan mereka tak bisa maksimal dan tersingkir di Kejuaraan Dunia.
"Di game pertama kita banyak menerima serangan dari lawan, terlalu terbawa pola mereka," ungkap Fadia usai pertandingan.
"Di game kedua kita bisa mengubah keadaan, main dengan cara dan pola kita. Lawan juga tidak nyaman, jadi kita coba untuk menekan terus," lanjut Fadia lagi.
Memasuki game ketiga sebagai penentu, Siti Fadia/Ribka Sugiarto nampak tertekan, dan akhirnya mereka kalah dalam 58 menit.
"Di game ketiga itu dari awal sampai interval poinnya mepet-mepet, tapi setelah pindah tempat, kita justru kehilangan fokus dan terburu-buru mau menyerang," kata Ribka.
"Jadinya malah kitanya yang tidak siap dengan serangan balik mereka, akhirnya banyak mati sendiri," sambung Ribka lagi.
1. Fadia/Ribka: Kami Sudah Berjuang Sampai Akhir
Walau harus tersingkir di babak 32 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2022, Ribka/Fadia mengaku sudah bermain maksimal. Mereka pun tidak menyesali hasil tersebut.
Walaupun sudah sering naik podium dan menyabet gelar juara bersama Apriyani Rahayu, tetapi menurut Fadia, suasana Kejuaraan Dunia sangat berbeda jauh.
"Tidak mudah memang untuk bermain di Kejuaraan Dunia, hawanya juga berbeda."
"Sebenarnya sedih karena maunya menang, tapi saya sendiri merasa sudah maksimal, sudah mencoba mengeluarkan seluruh kemampuan," ungkap Fadia usai laga.
"Lawannya tidak mudah, bolanya pun berat, tapi kita tetap mau mencoba dan berjuang sampai akhir. Jadi, saya tetap bersyukur apapun hasilnya," lanjut Fadia lagi.
Demikian pula menurut Ribka, ia sudah mengeluarkan performa terbaiknya, hanya memang Dewi Fortuna saja belum berpihak.
"Benar kata Fadia, alhamdulillah bisa melewati pertandingan ini, walau hasilnya tidak sesuai yang diinginkan," kata Ribka.
"Buat saya ini jadi seperti pemacu untuk kembali ke permainan terbaik saya, dan menambah semangat saya," lanjutnya.
"Dua pertandingan ini sudah lumayan keluar (kemampuan terbaik), semoga ke depannya saya bisa terus menampilkan kemampuan saya," tegas pebulutangkis 22 tahun itu.
Selanjutnya, Siti Fadia akan menyongsong turnamen Japan Open 2022 pekan depan, bersama pasangan barunya, yakni Apriyani Rahayu. Sementara Ribka dipastikan absen.
2. Hasil Sementara Wakil Indonesia di BWC 2O22, Rabu (24/8/22)
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Robin Tabeling/Selena Piek 19-21, 16-21
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Jaromir Janacek/Tomas Svejda 21-14, 21-13
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hiroki Okamura/Masayuki Onodera 21-13, 21-10
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Lucas Corvee/Ronan Labar 21-15, 21-16
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai 15-21, 21-10, 15-21