x

Hasil Singapore Open 2022: Anthony Ginting Bungkam Loh Kean Yew di Rumah Sendiri

Sabtu, 16 Juli 2022 20:32 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di laga Singapore Open 2022. Foto: PBSI

INDOSPORT.COM – Berikut hasil Singapore Open 2022, di mana Anthony Sinisuka Ginting berhasil hempaskan wakil tuan Rumah, Loh Kean Yew, 21-17 dan 21-14, Sabtu (16/07/22).

Bertanding di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (16/07/22) Ginting dan Loh Kean Yew langsung sama-samg bermain tancap gas sejak wal gim pertama.

Baca Juga

Unggulan keenam Singapore Open 2022 itu bahkan sempat memimpin 2-4 atas Ginting. Tak mau kalah, Anthony Sinisuka Ginting kemudian menyamakan skor menjadi sama kuat 4-4.

Namun, mendekati interval gim pertama, Ginting justru kelepasan sehingga wakil tuan rumah tersebut kembali unggul hingga berhasil menutup interval gim pertama dengan skor 11-7.

Selepas interval, kedua pebulutangkis tampak saling kejar-mengejar poin. Bahkan Loh Kean Yew kerap kali terlihat menempel perolehan angka Anthony Sinisuka Ginting menjadi 14-15.

Baca Juga

Momentum mulai datang kepada Anthony Sinisuka Ginting ketika unggul 16-15. Loh seakan tertekan dan banyak melakukan sendiri.

Menyadari akan hal tersebut, Ginting langsung memanfaatkan kesalahan Loh Kean Yew dengan baik hingga ia mampu memperoleh empat angka beruntun. Skor 19-16 untuk keunggulan Ginting.

Memasuki game point Ginting tampak terbutu-buru ingin menyudahi pertandingan. Alhasil, Ginting justru kecolongan sehingga memundurkan kemenangannya.

Baca Juga

Meski terburu-buru, Ginting akhirnya berhasil menutup gim pertama dengan skor 21-17.


1. Gim Kedua

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di laga Singapore Open 2022. Foto: PBSI

Memasuki gim kedua, Anthony Sinisuka Ginting tampak memiliki modal berharga karena sudah menang di gim pertama.

Ginting langsung tancap dan membuat perolehan angkanya unggul atas Loh Kean Yew. Skor 2-0 untuk keunggulan Ginting.

Baca Juga

Tak ingin menyerah di kandang sendiri, Loh Kean Yew kemudian berusaha menyusul. Tak tanggung-tanggung, bahkan pebulutangkis tuan rumah tersebut mampu membalikka keadaan. Skor berbalik 4-5 untuk keunggulan Loh Kean Yew.

Pada gim kedua, saling salib-menyalib angka menjadi tontonan yang menarik diantara kedua pebulutangkis unggulan ini.

Namun, meski berlangsung ketat, Ginting lagi-lagi berhasil menutup interval gim kedua dengan smash kerasnya. Keunggulan 11-10 untuk Ginting.

Baca Juga

Selepas interval gim kedua, Ginting seperti tanpa rem dalam memperoleh angkanya. Terbukti, Ginting berhasil memperoleh 6 poin beruntun atas Loh Kean Yew.

Unggul jauh, Ginting yang menargetkan juara pun tampak berada di atas angin. Loh Kean Yew bahkan tak mampu mengejar perolehan angka Ginting.

Ginting terus memimpin dan semakin jauh hingga memasuki poin-poin krusial. Ginting pun akhirnya berhasil menutup gim kedua dengan kemenanganm 21-14.

Baca Juga

Kemenangan ini membuat Ginting berhak melaju ke partai Final Singapore Open 2022. Kemenangan atas Loh Kean Yew ini juga merupakan kemenangan pertama Ginting dari tiga pertemuan mereka.

Anthony Sinisuka GintingBulutangkisBerita BulutangkisLoh Kean YewSingapore Open 2022

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom