Termasuk Minions, Ini Daftar Pemain yang Mundur dari Malaysia Open 2022
INDOSPORT.COM – Sejumlah pebulutangkis dunia, termasuk ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon, mundur dari Malaysia Open 2022. Berikut ini daftarnya.
Setelah dua ajang Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 yang digelar secara beruntun, kini sejumlah pebulutangkis ternama bakal kembali unjuk gigi di Malaysia Open 2022.
Malaysia Open 2022 bakal berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil. Ajang Super 750 itu akan berlangsung mulai hari ini, yakni 28 Juni hingga 3 Juli 2022 mendatang.
Sama seperti Tur Indonesia, ajang Malaysia Open 2022 kali ini juga akan dimeriahkan penonton untuk pertama kalinya dalam 2,5 tahun sejak pandemi COVID-19.
BWF telah resmi merilis drawing Malaysia Open 2022 pada Senin (20/06/22) malam WIB, di mana ada sejumlah wakil Indonesia yang akan berpartisipasi.
Sejatinya Indonesia mengirimkan 19 wakilnya, namun sejumlah pemain terpaksa ditarik mundur lantaran mengalami cedera.
Salah satunya ganda putra nomor 1 dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon. Mereka mundur lantaran Marcus Gideon belum pulih sepenuhnya usai jalani operasi tulang di kakinya pada April lalu.
Mundurnya Kevin/Marcus ini tentunya menjadi hal yang amat disayangkan, mengingat Minions diharapkan bisa meraih gelar perdana mereka tahun ini di negara tetangga.
Di ajang Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022 kemarin, Kevin/Marcus juga gagal memenangkan gelar juara yang memperpanjang paceklik gelar tahun ini.
Selain itu, dua ganda putra pelapis Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dinyatakan mundur.
1. Leo/Daniel dan Praveen/Melati Mundur dari Malaysia Open 2022
Pramudya/Yeremia, yang memenangkan Badminton Asia Championships 2022, harus mundur lantaran Yeremia masih dibekap cedera ACL yang dialaminya saat tampil di semifinal Indonesia Open 2022.
Sedangkan Leo/Daniel mundur lantaran cedera pinggang yang dialami Leo. Mundurnya peraih emas SEA Games 2022 tersebut disampaikan langsung oleh Coach Herry IP.
Meski demikian, Leo/Daniel masih belum dicoret dari gelaran Malaysia Masters dan Singapore Open 2022 dibulan Juli karena Leo masih fokus pemulihan dan terapi.
Ganda campuran eks pelatnas, Praveen Jordan/Melati Daeva juga mundur dari Malaysia Open. Praveen dikabarkan akan jalani operasi dari cedera pinggang yang dia alami.
Selain keempat wakil Indonesia tersebut, sejumlah pebulutangkis dunia juga mundur dari gelaran Super 750 ini, seperti Anders Antonsen (Denmark) yang masih dibekap cedera.
Kemudian ada juga beberapa andalan Jepang, seperti ganda putri Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, tunggal putri Sayaka Takahashi, dan tunggal putra Kanta Tsuneyama.
2. Malaysia Open 2022 Ditinggal Sejumlah Pemain Top
Dilansir dari akun Badminton_Ina di Instagram, berikut ini nama-nama pemain yang dipastikan mundur dari ajang Malaysia Open 2022:
* GANDA PUTRA :
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (INDONESIA) [1] {Marcus masih proses pemulihan}
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (INDONESIA) {Leo mengalami cedera pinggang}
- Christo Popov/Toma Junior Popiv (FRANCE) {Toma mengalami cedera}
- Attri Manu/Reddy B. Sumeeth (INDIA)
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (INDONESIA) {Yeremia mengalami cedera}
* TUNGGAL PUTRA
- Kanta Tsuneyama (JEPANG)
- Kidambi Srikanth (INDIA)
- Anders Antonsen (DENMARK) [3] {Anders mengalami cedera}
- Toma Junior Popov (FRANCE) {Toma Mengalami cedera}
* GANDA PUTRI
- Baek Ha Na/Lee Yu Lim (KOREA) {Baek Ha Na mengalami cedera}
- Kim So Yeong/Kong Hee Yong (KOREA) [3] {Kim So Yeong Mengalami cedera}
- Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (JEPANG) [4]
- Ornnicha Jongsathapornparn/Atitaya Povanon (THAILAND)
* TUNGGAL PUTRI
- Sayaka Takahashi (JEPANG)
- Supanida Katethong (THAILAND)
* GANDA CAMPURAN
- Ko Sung Hyun/Eom Hye Won (KOREA)
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (INDONESIA) [5] {Praveen masih mengalami cedera}