x

Tanpa Keluar Keringat, Leo/Daniel Lolos ke Perempat Final Swiss Open 2022

Kamis, 24 Maret 2022 20:27 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dipastiikan melaju ke babak perempat final Swiss Open 2022 tanpa mengeluarkan keringat.

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dipastiikan melaju ke babak perempat final Swiss Open 2022 tanpa mengeluarkan keringat.

Merujuk jadwal Swiss Open 2022 yang dirilis BWF Tournament Software, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin  bakal melewatkan pertandingan babak 16 besar dan langsung lolos ke delapan besar.

Baca Juga

Hal ini diketahui setelah calon lawan Leo/Daniel, yakni pasangan ganda putra asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, menyatakan mundur dari turnamen Super 300 Series tersebut.

Pasangan berjulukan The Babbies tersebut sejatinya dijadwalkan menghadapi Lane/Vendy hari ini, Kamis (24/03/22) di court 4 St. Jokobshalle, Basel.

Baca Juga

Akun resmi Badminton Talk mengonfirmasi kabar ini dengan menyatakan bahwa Leo/Daniel melaju ke babak perempat final dengan kemenangan WO atau walkover.

“Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ben Lane/Sean Vendy Walkover. Leo/Daniel melaju ke perempat final setelah Lane/Vendy mundur,” tulis akun Badminton Talk.

Baca Juga

Dengan keputusan ini, Leo/Daniel pun nantinya hanya tinggal menunggu lawan yang akan mereka hadapi di babak perempat final Swiss Open 2022

Sesuai dengan drawing, Leo/Daniel bakal menghadapi pemenang antara pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzudin atau pasangan Denmark Jeppe Bay/Lasse Molhede.

Baca Juga

Leo/Daniel sendiri sebelumnya memastikan melaju ke babak 16 besar dengan kemenangan mudah atas rekan senegara sekaligus seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Ahsan/Hendra memutuskan mundur di set dua pada pertandingan melawan Leo/Daniel, di mana set pertama mereka kalah dengan skor 12-21.


1. Sean Vendy Alami Cedera

Ben Lane/Sean Vendy mundur dari Swiss Open 2022 karena cedera

Sementara itu, Lane/Vendy melaju ke babak 16 besar dengan mengalahkan pasangan India, Vasantha Kumar Hanumaiah Ranganatha/Ashith Surya dengan dua gim 21-14, 21-17.

Lebih lanjut, mundurnya Lane/Vendy dari ajang Swiss Open 2022 terungkap setelah Ben Lane mengunggah pernyataan di Insta Story akun Instagram-nya.

Baca Juga

"(Kami) terpaksa menarik diri  pekan ini (dari Swiss Open 2022) karena Sean Vendy mengalami cedera. Sedih tetapi sebuah keputusan yang benar. Selamat untuk Leo/Daniel," tulis Ben Lane.

Curhat Ben Lane soal cedera di Swiss Open 2022.
Baca Juga

Ben Lane menyatakan bahwa dia harus mundur dari ajang ini karena Sean Vendy mengalami cedera. Hal ini membuat mereka terpaksa tak bisa melanjutkan pertandingan.

Baca Juga

Meski demikian, Ben Lane mendoakan agar lawan mereka, Leo/Daniel bisa mendapatkan keberuntungan di babak berikutnya.


2. Herry IP Bangga dengan Torehan Ganda Putra Pelapis

Pasangan ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Pelatih bulutangkis ganda putra PBSI, Herry Iman Pierngadi memberi pujian pada anak asuhnya yang berprestasi di ajang All England 2022.

Pasangan debutan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang sukses ke semifinal setelah menjegal juara dunia, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Pasangan ini kemudian juga sukses merebut gelar juara di All England. 

Dua pasangan lainnya yang lolos ke babak semifinal, tak lain adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, disusul Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Sayangnya, kesuksesan mereka di All England belum bisa disusul oleh pasangan muda, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang terhenti di babak perempat final.

Meski demikian, pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi tetap memberi apresiasi atas pencapaian dua pasangan muda Indonesia, Bagas/Fikri dan Leo/Daniel.


Baca selengkapnya: All England 2022: Coach Naga Api Puji Bagas/Fikri dan Leo/Daniel Setinggi Langit

BulutangkisLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinBerita BulutangkisBen Lane/Sean VendySwiss Open

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom