x

Bikin Susah Atlet di Indonesia Masters, Masker Mewah Ini Jadi Buah Bibir

Minggu, 21 November 2021 19:56 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:

INDOSPORT.COM - Masker mewah yang dikenakan oleh para atlet bulutangkis di babak final Indonesia Masters 2021 mendadak jadi buah bibir.

Hari ini, Minggu (21/11/21), final Indonesia Masters telah dilangsungkan di Bali International Convention Centre. Ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai sukses meraih gelar juara.

Baca Juga
Baca Juga

Dechapol/Sapsiree mengalahkan wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet dalam dua set dengan skor 21-11, 21-12. Setelah laga usai, kedua wakil tersebut menjalani prosesi penyerahan medali serta hadiah.

Protokol kesehatan diterapkan dengan ketat selama prosesi penyerahan hadiah berlangsung. Menariknya para atlet bulutangkis tampil memakai masker mahal berwarna putih.

Baca Juga
Baca Juga

Akan tetapi saat sesi foto, mereka diminta melepas masker sejenak agar wajah bisa terlihat dengan jelas. Aturan itu ternyata cukup membuat Sapsiree Taerattanachai kesusahan.

Beberapa kali maskernya terjatuh hingga harus dibantu oleh ganda campuran Hong Kong, Tang Chun Man. Sontak masker mahal yang dipakai oleh para atlet bulutangkis di final indonesia Masters 2021 langsung menjadi buah bibir para warganet.


1. Dapat Berbagai Komentar dari Netizen

Tse Ying Suet/Tang Chung Man di Asian Games 2018.

Banyak warganet menyoroti masker mahal yang dipakai oleh para atlet bulutangkis di final indonesia Masters 2021.

@kerengaksih: "Masker mahal jatoh ges"

@AuliaMchbby: "Masker ada bluetooth buat apa ya?"

@ndinreads: "Masker mahal pasti Marcus Gideon pernah pake deh kayaknya"

@ayayay39387677: "Maap lord Akane saya ngakak pas maskernya goyang-goyang. Keknya kebesaran deh buat babu Akane"

@firnandaaby_: "Ini maskernya talinya belum pada di adjust keknya baru pada dikasih"

Selain Decaphol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, An Se Young (tunggal putri Korea), Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (ganda putra Jepang), Nami Matsuyama/Chiharu Shida (ganda putri Jepang), dan Kento Momota (tunggal putra Jepang) juga meraih gelar juara Indonesia Masters 2021. 
 

Indonesia MastersTang Chun Man/Tse Ying SuetBulutangkis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom