x

Greysia Polii Masuk Top 5 Atlet Dunia Paling Populer Versi Twitter

Selasa, 10 Agustus 2021 17:41 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Greysia Polii/Apriyani Rahayu, peraih mendali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

INDOSPORT.COM – Pebulutangkis ganda putri, Greysia Polii masuk dalam daftar top lima atlet dunia yang paling populer versi platform media sosial Twitter.

Kabar tersebut dirilis langsung oleh Twitter Indonesia melalui laman resminya, di mana mereka mengumumkan sejumlah topik pembicaraan yang sempat nge-trend di dunia selama Olimpiade Tokyo 2020 berlangsung.

Twitter Indonesia kemudian mengumumkan ada lima nama atlet dunia yang paling banyak mendapatkan cuitan terbanyak oleh netizen di seluruh penjuru bumi, salah satunya ialah Greysia Polii.

Baca Juga
Baca Juga

“Selama Olimpiade #Tokyo2020, kami mengumpulkan data mengenai hal-hal yang ramai dibicarakan selama ajang ini berlangsung. Data berikut ini berdasarkan percakapan pengguna Twitter di Indonesia dan dunia (untuk data global) selama Olimpiade berlangsung (23 Juli - 8 Agustus 2021).

“Bersama dengan jajaran atlet terkemuka dunia, Greysia Polii (@GreysPolii) masuk ke peringkat lima besar untuk atlet yang paling banyak dibicarakan di Twitter,” tulis rilis tersebut, Senin (09/08/21).

Baca Juga
Baca Juga

Greysia Polii berada di belakang atlet ternama dunia lainnya salah satunya ialah pesenam Simone Biles, yang sempat jadi sorotan karena memutuskan mundur dengan alasan kesehatan mental.

Greysia Polii Jadi atlet Indonesia yang paling banyak dibahas di Twitter.

Sementara Greysia Polii mampu menarik atensi dunia di Twitter usai berhasil meraih medali emas bersama pasangannya, Apriyani Rahayu di sektor ganda putri cabang olahraga bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020.


1. Greysia Polii Jadi Atlet Indonesia yang Paling Banyak Dibahas di Twitter

Greysia Polii/Apriyani Rahayu, peraih mendali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Selain itu, Twitter Indonesia juga mengumumkan bahwa Greysia Polii menduduki peringkat pertama atlet Indonesia yang paling banyak dibahas di platform media sosial ternama itu.

“Semua atlet Indonesia adalah pemenang di hati masyarakat karena perjuangan mereka yang pantang menyerah untuk negara. Untuk itu, orang-orang datang ke Twitter untuk memberikan dukungan.

“Dari peraih medali emas ganda putri badminton, hingga atlet perempuan pertama Indonesia yang masuk ke lima besar cabang olahraga angkat beban;

“Berikut ini adalah atlet kebanggaan Indonesia yang bertanding di ajang Olimpiade #Tokyo2020 yang paling ramai dibicarakan oleh warganet Indonesia!” tulis pernyataan tersebut.

Greysia Polii Jadi atlet Indonesia yang paling banyak dibahas di Twitter.

Tak sampai di situ, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga membuat cuitan akun resmi Olimpiade tentang ucapan selamat kepada sang peraih medali emas menjadi cuitan yang paling banyak dibagikan warganet di Indonesia.

"Tweet dari @Olympics yang memberikan ucapan selamat atas kemenangan Greysia Polii (@GreysPolii) dan Apriyani Rahayu menjadi Tweet yang paling banyak di-Retweet, disukai, dan paling banyak mendapatkan balasan di Indonesia selama periode Olimpiade," jelas Twitter.

Greysia PoliiTwitterOlimpiade 2020Olimpiade Tokyo 2020Greysia Polii/Apriyani RahayuBerita OlahragaBerita SportBerita Bulutangkis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom