x

Takluk dari Lee/Wang, Marcus/Kevin Buka Suara: Tekanan Kami Tinggi

Selasa, 27 Juli 2021 14:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Herry Ibrahim
Marcus Fernaldi Gideo/Kevin Sanjaya Sukamuljo takluk dari wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, Selasa (27/7/21).

INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putra terbaik dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, takluk dari wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, Selasa (27/7/21).

Meski kalah di fase grup A, namun Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dipastikan tetap melaju ke perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Kamis (29/7/21).

Marcus/Kevin nampak mengalami kesulitan saat bertanding menghadapi Lee/Wang saat game pertama. Mereka pun tertinggal selisih enam angka dari Lee/Wang dengan skor 1-7.

Baca Juga
Baca Juga

Marcus/Kevin memang berhasil menyusul kedudukan 16-16, kemudian 18-18. Namun, upaya mereka untuk memenangkan laga game pertama terhenti saat kalah 18-21.

Game kedua berjalan lebih sengit karena Marcus/Kevin dan Lee Yang/Wang Chi Lin saling susul poin, dan meraih skor 11-10 di jeda minum. Minions akhirnya melesat dan meraih 21-15.

Namun di game ketiga sebagai penentu, Marcus/Kevin justru tertinggal 7-11 saat interval game. Mereka belum bisa keluar dari tekanan, hingga kalah 17-21 dari Lee/Wang.


1. Lawan Dominan

Marcus Fernaldi Gideo/Kevin Sanjaya Sukamuljo takluk dari wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, Selasa (27/07/21).

Kevin Sanjaya maupun Marcus Fernaldi mengakui jika Lee Yang/Wang Chi Lin dari Taiwan bermain dominan dalam penyisihan hari ini, sehingga bisa memenangi laga.

"Lawan bermain sangat baik hari ini, dan kami terlambat startnya. Hari ini mereka memang bermain lebih baik dari kami," ungkap Kevin Sanjaya usai pertandingan.

"Mereka bermain cepat dan tidak membuat banyak kesalahan hari ini. Itu memberikan kami kesempatan untuk belajar lebih banyak," timpal Marcus Fernaldi.

Baca Juga
Baca Juga

Bicara soal kekalahannya hari ini, Marcus kembali mengingatkan jika mereka memang memiliki tekanan yang cukup berat, sehingga harus fokus dan tidak mau terbebani dengan ekspektasi.

"Kami menikmati Olimpiade dengan cukup baik. Tekanan untuk kami juga cukup tinggi, tapi kami berusaha untuk tidak memikirkan dan selalu mencoba memberi yang terbaik," tandasnya.

Selanjutnya, perempat final sektor bulutangkis ganda putra Olimpiade Tokyo 2020 akan digelar pada Kamis (29/7/21). Marcus Gideon/Kevin Sanjaya juga masih menanti sesi undian untuk lawan mereka.

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya SukamuljoOlimpiade Tokyo 2020BulutangkisBerita BulutangkisLee Yang/Wang Chi-Lin

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom