x

Hasil 16 Besar Spain Masters 2021, Putri KW Menangi 'Perang Saudara'

Kamis, 20 Mei 2021 17:35 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
Putri Kusuma Wardani di Mola TV PBSI Home Tournament.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani berhasil keluar sebagai pemenang dalam derbi Merah-Putih melawan Ruselli Hartawan, Kamis (20/05/21).

Dalam pertandingan yang berlangsung di Palacio de Deportes Carolina Marin itu, Putri Kusuma Wardani berhasil menang dalam rubber game dengan skor 14-21, 21-16, 21-15. Mereka beradu kekuatan dalam laga yang berlangsung selama lebih dari satu jam.

Skor ketat terjadi sejak awal pertandingan. Kedua pebulutangkis asal Indonesia itu saling beradu kekuatan, namun Putri Kusuma Wardani menunjukkan dominansinya.

Baca Juga
Baca Juga

Putri terus melesat hingga kedudukan 6-9. Ruselli Hartawan mencoba mengejar, namun Putri berhasil mencapai interval babak pertama.

Usai jeda interval, Putri terus menambah poin hingga skor 10-16. Putri pun akhirnya menutup gim pertama dengan skor 14-21.

Baca Juga
Baca Juga

Memasuki gim kedua, Ruselli Hartawan mulai membalikkan kedudukan. Ruselli melesat meninggalkan Putri KW dengan skor 8-3. Seolah tak mau memberi celah pada Putri, Ruselli mencapai interval dengan skor 11-5.

Putri KW mencoba menambah skor namun belum bisa melampaui pencapain Ruselli. Kedudukan sementara 15-10, keunggulan untuk Ruselli. Gim kedua akhirnya jadi milik Ruselli Hartawan dengan skor 21-16. Kondisi tersebut memaksa perjuangan keduanya harus berlanjut ke rubber game.


1. Putri Kusuma Wardani Lanjut ke Perempatfinal Spain Masters

Putri Kusuma Wardani maju ke final PBSI Home Tournament.

Memasuki gim penentuan, skor ketat kembali terlihat. Keduanya sempat imbang 4-4, hingga 9-9 sebelum akhirnya Putri Kusuma Wardani mencapai interval 9-11.

Usai jeda interval, Ruselli beberapa kali membuat kesalahan yang membuatnya keteteran. Kedudukan sementara 11-16, keunggulan untuk Putri KW. Gim ketiga akhirnya dimenangkan oleh Putri KW dengan skor 21-15.

Dengan demikian, Putri Kusuma Wardani berhak melaju ke perempat final Spain Masters 2021.

Ruselli HartawanPutri Kusuma WardaniSpain Masters 2021

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom