x

Roger Federer Dipastikan Bakal Ikut Australia Terbuka 2021

Minggu, 20 Desember 2020 15:33 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
Roger Federer mengamati layar saat challenge review dalam laga sengit melawan John Millman.

INDOSPORT.COM – Direktur Australia Terbuka, Craig Tiley, menyatakan Roger Federer telah berkomitmen untuk mengikuti turnamen Grand Slam pertama di 2021 itu. Tim panitia pun percaya diri mengumumkan bahwa para petenis papan atas dunia akan ikut berpartisipasi.

Sebelumnya, pihak panitia memutuskan untuk memundurkan Australia Terbuka selama tiga minggu dan akan mulai pada 8 Februari mendatang, setelah bernegosiasi dengan pihak kesehatan publik setempat.

Baca Juga
Baca Juga

“Kami telah mendapatkan komitmen dari setiap pemain di dunia yang akan bermain di Australia. Menjadi turnamen pembuka, tentu saja kemungkinan apa pun bisa terjadi dengan daftar peserta, tapi mereka sudah berkomitmen,” tutur Tiley, dikutip dari Reuters.

“Setiap pemain, termasuk Roger, sudah berkomitmen,” lanjutnya.

Roger Federer sendiri sebelumnya masih ragu-ragu apakah akan sanggup berpartisipasi di turnamen berhadiah total 763 miliar rupiah tersebut. Pasalnya, setelah melakukan operasi lutut dua kali, proses pemulihannya ternyata lebih lama dari dugaan awal.

Namun Tiley mengaku sudah mengontak langsung Federer yang kini telah melakukan latihan pramusim di Dubai.

“Dia bilang ke kami bahwa 8 Februari adalah tanggal yang tepat untuknya dalam hal persiapan untuk Australia Terbuka. Namun masih tergantung bagaimana kelanjutan dari hasil operasinya dalam dua atau tiga minggu ke depan,” tutupnya.

Australia Terbuka akan didahului dengan proses kualifikasi yang berlangsung di Dubai dan Doha. Nantinya para pemain wajib melakukan tes Covid-19 di Australia dan diperbolehkan berlatih hingga lima jam per hari selama karantina.

Baca Juga
Baca Juga

Pihak panitia juga menyebutkan, Australia Terbuka akan dihadiri penonton sebanyak 50 persen dari kapasitas. Sebelumnya, di edisi tahun ini, ada sekitar 840 ribu penonton yang menyaksikan langsung Novak Djokovic dkk bertarung.

Australia TerbukaRoger FedererAustralia OpenRaketTenisBerita Tenis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom