x

BWF Ubah Aturan World Tour Final, Indonesia Tarik Nafas Lega

Sabtu, 10 Oktober 2020 15:40 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di China Open 2016.

INDOSPORT.COM – Indonesia kini bisa bernafas lega. Sejumlah pebulutangkis yang lolos kualifikasi dipastikan bisa mengikuti World Tour Final tahun ini setelah BWF menetapkan perubahan aturan.

Sebelumnya, BWF telah memutuskan akan tetap melangsungkan BWF World Tour Final meski hanya menggelar lima dari 37 kompetisi di tahun 2020.

BWF pun sebelumnya juga menetapkan aturan bahwa World Tour Final mengharuskan pemain yang lolos kualifikasi mengikuti kompetisi seri Eropa dan Asia.

Baca Juga
Baca Juga

Kini aturan tersebut telah diubah oleh BWF, dimana para pemain hanya diharuskan mengikuti Tur Asia dan tidak harus mengikuti Denmark Open.

Hal ini juga dikonfirmasi langsung oleh Bambang Roedyanto, selaku Humas PBSI, melalui akun resmi Twitter-nya, Sabtu (10/10/20).

“Update untuk World  Tour Final: Untuk yang sudah lolos kualifikasi, semua pemain harus mengikuti Asia Open dan tidak harus mengikuti Denmark Open,” tulis pria yang akrab disapa Koh Rudy ini.

Keputusan BWF ini tentunya akan sangat menguntungkan sejumlah pemain Indonesia yang dipastikan lolos ke World Tour Final. Pasalnya, Indonesia memutuskan tidak mengirim wakilnya ke kompetisi Tur Eropa.

Setelah mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020, Indonesia juga memastikan menarik diri dari ajang Denmark Open dan Denmark Masters yang digelar di bulan Oktober ini.

BWF World Tour Finals diketahui akan tetap digelar pada 27 - 31 Januari selepas menggelar turnamen Denmark Open pada 13 - 18 Oktober dan Asia Open I pada 12 - 17 Januari dan Asia Open II pada 19-24 Januari.

Sementara, menurut hasil peringkat di BWF, Indonesia memiliki sejumlah wakil yang akan bertanding di BWF World Tour Final. Dua tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonathan Christie dipastikan tampil usai menduduki peringkat 6 dan 7 rangking dunia.

Baca Juga
Baca Juga

Selain itu ada juga ganda putra terbaik tanah air, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang menduduki peringkat 1 dan 2 dunia. disusul Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di peringkat keenam.

Ganda putri Greysia Polii/Apriyanni Rahayu (8), dan ganda campuran terbaik Praveen Jordan/Melati Daeva (4) serta Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (8) juga diperkirakan ambil bagian.

BWFIndonesiaBWF World Tour FinalsBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom