x

Duetnya dengan Tontowi Terancam Mandek, Ini Kata Apriyani Rahayu

Jumat, 1 Mei 2020 16:49 WIB
Penulis: Shintya Maharani, Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pebulutangkis Apriyani Rahayu angkat suara soal isu mundurnya Tontowi Ahmad dari pelatnas Cipayung dan duet mereka yang terancam batal berlanjut.

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis Apriyani Rahayu angkat suara soal isu mundurnya Tontowi Ahmad dari pelatnas Cipayung dan duet mereka yang terancam batal berlanjut.

Pada bulan Februari lalu diketahui pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad mengutarakan keinginannya untuk pensiun pada pelatihnya di pelatnas, yakni Richard Mainaky.

Baca Juga
Baca Juga

Usai kabar di bulan Februari tersebut sampai saat ini belum ada kejelasan soal bagaimana status dari Tontowi Ahmad, apakah dirinya memutuskan pensiun atau hanya mundur dari pelatnas.

Redaksi berita olahraga INDOSPORT yang berkesempatan menanyai Apriyani Rahayu selaku rekan duet anyar Tontowi Ahmad di ganda campuran beberapa waktu terkahir ini mencoba menanyakan tentang pendapatnya mengenai kabar dari rekan duetnya di ganda campuran Indonesia tersebut.

"Sebenarnya saya membutuhkan Mas Owi, karena kita komunikasi kita juga baik. Jadi, sedih juga. Baru mau mulai, tapi yah, begitulah," kata Apriyani Rahayu.

Apriyani Rahayu diketahui memang merupakan rekan duet baru yang dipilihkan untuk Tontowi Ahmad setelah dirinya dipisahkan dari duet sebelumnya bersama Winny Oktavina Kandow.

Bersama dengan Tontowi Ahmad, Apriyani Rahayu sukses melakukan debut di hadapan pendukungnya sendiri di turnamen Indonesia Masters 2020 pada bulan Januari lalu.

Kala itu, duet anyar Tontowi/Apriyani Rahayu berhasil mencapai babak kedua Indonesia Masters 2020 usai takluk dari pasangan suami-istri, Chris Adcock/Gabrielle Adcock dalam pertandingan straight games.

Baca Juga
Baca Juga

Ketika ditanyai apakah dirinya memiliki komunikasi yang nyambung dengan Tontowi Ahmad, maka beginilah respons dari Apriyani Rahayu.

"Kalau mas Owi memberi tahu saya, pasti saya lakuin, pasti saya dengerin," pungkasnya.

Memang, terancam tidak jadi berlanjutnya duet Tontowi/Apriyani sedikit membuat para pecinta bulutangkis Indonesia kecewa, karena mereka yakin kedua pebulutangkis tersebut memiliki prospek cerah di masa depan.

Tontowi AhmadApriyani RahayuBulutangkisBerita OlahragaBerita SportIndonesia Masters 2020Berita BulutangkisTim Bulutangkis IndonesiaTontowi Ahmad/Apriyani Rahayu

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom