Sukses Taklukkan Kevin/Marcus 6 Kali, Ini Rahasia Endo/Watanabe
INDOSPORT.COM - Pebulutangkis ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, menjadi momok bagi pasangan Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon. Ajang All England 2020 adalah bukti terakhir kedigdayaan mereka.
Kevin Sanjaya/Marcus Gideon gagal menyabet gelar juara ganda putra All England 2020 usai kalah dari Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, Minggu (15/3/20).
Bertanding di Arena Birmingham, Inggris, Minggu (15/3/20), Endo/Watanabe, yang berstatus unggulan keenam, menang dengan skor 21-18, 12-21, 21-19. Duel ini berlangsung selama 72 menit.
Final All England 2020 juga membuat Minions gagal revans, sementara Endo/Watanabe memperpanjang catatan enam kemenangan beruntun atas Minions dalam total delapan pertemuan.
Dilansir dari laman resmi BWF, Endo/Watanabe menungkapkan kunci sukses untuk menjinakkan Kevin/Marcus. Ketika melawan Minions, Endo mengaku harus selalu fokus selama pertandingan dan tak boleh kehilangan momentum.
"Anda harus selalu fokus dan percaya diri selama bertanding dengan Kevin/Marcus. Jika salah sedikit saja, mereka akan dengan mudah mengejar Anda. Jadi, kami terus memegang kendali setiap kali bertemu mereka," kata Hiroyuki Endo.
Tak hanya bisa meredam Kevin/Marcus dalam enam pertemuan, Endo/Watanabe juga mencatatkan sejarah dengan menjadi ganda putra pertama Jepang yang sukses meraih gelar juara dalam ajang All England.