Line Up Resmi Indonesia Vs Malaysia di Final: Duet Baru Fajar/Ahsan
INDOSPORT.COM - Berikut susunan pemain tim beregu putra Indonesia di babak final Badminton Asia Team Championships 2020 (BATC) yang akan dilangsungkan pada hari ini, Minggu (16/02/20) di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina.
Tim beregu putra Indonesia akan berduel dengan Malaysia untuk memperebutkan takhta Badminton Asia Team Champioships yang ketiga kalinya.
Tim putra Malaysia melenggang ke babak final Badminton Asia Team Championships 2020 setelah mengalahkan Jepang secara meengejutkan dengan skor 3-0.
Sementara itu, tim putra Indonesia berhasil membuat tuan putra India tak berdaya usai menang dramatis dengan skor 3-2. Pada babak final ini, para pemain andalan Indonesia siap berjuang sekuat tenaga demi takhta ketiga Badminton Asia Team Championships 2020.
Di sektor tunggal putra, akan ada tiga wakil Indonesia yang maju berjuang. Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonathan Christie, Shesar Hiren Rhustavito.
Sedangkan dua wakil ganda putra yang diturunkan yaitu Mohammad Ahsan/Fajar Alfian dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Dua ganda putra tersebut bisa jadi ancaman yang serius bagi tim beregu putra putra.
Namun kali ini, pasangan Kevin/Marcus akan menjadi MD1 tim putra Indonesia saat berhadapan dengan Malaysia di final Badminton Asia Team Championships 2020.
MS1: Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia
MD1: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik
MS2: Jonathan Christie vs Cheam June Wei
MD2: Mohammad Ahsan/Fajar Alfian vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi
MS3: Shesar Hiren Rhustavito vs Leo Jun Hao