x

Marcus Gideon Curhat Pasca-Tersingkir dari Thailand Open 2019, Netizen: God Bless You!

Sabtu, 3 Agustus 2019 08:25 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Indra Citra Sena
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo keluar sebagai juara Malaysia Masters 2019

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon, menyampaikan curahan hatinya setelah tersingkir di perempat final Thailand Open 2019.

Bertanding di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Jumat (2/8/19), pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon sekali lagi harus mengakui keunggulan pasangan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe seperti di final Badminton Asia Championships 2019 lalu.

Baca Juga

Tertikung di game pertama dengan skor 17-21, The Minions berhasil membalas di game kedua 21-19. Sayang, pertandingan di game ketiga sudah sangat jauh berbeda dan Kevin/Marcus yang kehabisan 'bensin' terpaksa menyerah dari wakil Jepang.

Kekalahan itu sekaligus menyudahi perjalanan pasangan Kevin/Marcus dalam gelaran BWF World Tour Super 500 setelah di dua turnamen sebelumnya mereka selalu berhasil keluar sebagai juara.

Terhenti langkahnya di perempat final turnamen bulutangkis Thailand Open 2019, Marcus Gideon pun menumpahkan isi hatinya melalui akun media sosial miliknya.

Mengunggah foto-foto dirinya saat sedang bersama sang anak dan Kevin Sanjaya di atas podium, ia menuliskan keterangan yang penuh akan makna.


"Terima kasih Tuhan atas semua hal baik yang telah disediakan bagi saya," tulis Marcus.

Baca Juga

Postingan Marcus tersebut mendapat respons dari para warganet yang memintanya tetao bersemangat menatap gelar perdana di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

"Semangat terus koh," ujar @vincent1590_.

"Kamu tetap yang terbaik buat Indonesia. Semangat trus koh, God Bless You," kata @ruby.aurellia.

"Semangat terus!," ujar @violavero_.

"Tuhan memberkatimu selalu Marcus," kata @eggy999999.

"Semangat Ko Sinyo..God Bless You," ujar @agungnullang06.

"Terpujilah nama Tuhan, tetap semangat ko Sinyo God bless," komentar @monika_w.k.

"semangat terus koh!!!" ujar @emiliifv.

Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon selanjutnya akan mengikuti turnamen Kejuaraan Dunia Bulutangkis yang segera berlangsung di Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus mendatang.

Kevin Sanjaya/Marcus GideonMarcus Fernaldi GideonBulutangkisBerita OlahragaBerita SportThailand Open 2019Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom