x

Rekap Hasil Badminton Asia Junior Championships 2019: Indonesia Bantai Malaysia, 5-0!

Sabtu, 20 Juli 2019 12:51 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto berfoto bersama usai menjuarai Kejuaraan Asia Junior 2018.

INDOSPORT.COM - Pertandingan perdana Indonesia di Badminton Asia Junior Championships 2019 melawan Malaysia baru saja usai dengan hasil kemenangan 5-0, berikut hasil lengkapnya.

Badminton Asia Junior Championships 2019 merupakan serangkaian kejuaraan yang diselenggarakan oleh BWF untuk menentukan pemain junior bulutangkis di bawah usia 19 tahun terbaik dunia yang kembali digelar 20-23 Juli 2019 di kota Suzhou, China.

Baca Juga

Indonesia yang tergabung dalam grup A bersama Jepang dan Malaysia akan memperebutkan 2 tiket ke babak perempatfinal. Dalam laga perdananya, Indonesia bertemu dengan negeri tetangga yaitu Malaysia pada hari ini.

Dalam kompetisi tersebut, Kabid Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti mengakui kalau target utama tim Indonesia yaitu melaju hingga babak semifinal.

"Untuk beregu peluang pasti tetap ada. Tetapi persaingan memang cukup ketat, karena kami satu grup dengan Jepang dan Malaysia, fokus di grup dulu untuk bisa capai semifinal," ujar Susy dikutip dari media badmintonindonesia.org.

Baca Juga

Bertanding di 5 nomor yang berbeda, Indonesia rupanya masih terlalu tangguh untuk tim negeri Jiran. Wakil Indonesia setidaknya berhasil menang 5-0 langsung atas Malaysia di hari pertama kualifikasi.

Rekap Kualifikasi Grup Badminton Asia Junior Championships 2019, Sabtu (20/07/19):

Ganda Putra: Leo Rully Carnandon/Daniel Marthin vs Ching Kai Feng/Loo Bing Kun: 21-16, 21-15.

Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani vs Zhing Yi Tan: 21-8, 21-13.

Tungggal Putra: Bobby Setiabudi vs Lee Shun Yang: 21-8, 21-11, 21-19.

Ganda Putri: Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Low Yeen Yuan/Zi Xuan Valeree Siow: 21-9, 21-9.

Ganda Campuran: Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil vs Roy King Yap/Gan Jing Err: 21-18, 21-5.

JepangChinaKejuaraan Bulutangkis Junior AsiaBulutangkisBerita OlahragaBerita Sport

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom