x

Harapan Adriyanti Firdasari kepada Pelatih Tunggal Putri Indonesia

Selasa, 28 Mei 2019 10:43 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya, Shella Aisiyah Diva | Editor: Arum Kusuma Dewi
Rionny Mainaky merupakan pelatih bulutangkis tunggal putri Indonesia

.INDOSPORT.COM - Penunjukan Rionny Mainaky sebagai pelatih tunggal putri mendapat perhatian dari salah satu legenda bulutangkis Indonesia, Adriyanti Firdasari, yang menganggap bahwa keputusan untuk menunjuk mantan pelatih Jepang tersebut sebuah langkah tepat.

Pasalnya menurut Firdasari, Riony bukanlah nama asing baginya. Pria berusia 53 tahun ini merupakan salah satu pelatih hebat dengan segudang pengalaman dan melahirkan juara-juara dunia dari tangan dinginnya.

Baca Juga

"Saya mendukung Kak Riony sebagai pelatih tunggal putri. Melihat pengalamannya sudah cukup lama. Bagus, dan banyak melahirkan juara-juara," ujar Firdasari eksklusif kepada awak INDOSPORT.

Ia pun optimistis, di bawah asuhan Riony, tunggal putri akan berkembang baik secara teknik dan mental. Wanita berusia 32 tahun ini pun berharap pria asal Ternate tersebut mampu memberikan suasana baru dan nasihat positif agar sektor tunggal putri Indonesia menjadi juara.

"Saya berharap Kak Riony mampu memberikan masukan-masukan positif baik dari segi mental maupun teknik. Karena saya melihat tunggal putri sempat meningkat namun belum konsisten. Semoga beliau (Riony) mampu memberi suasana baru dan melahirkan juara dunia dari sektor tunggal putri," tambahnya.

Riony Mainaky sendiri memang telah ditunjuk oleh PBSI sebagai pelatih tunggal putri pada 15 Maret lalu. Sebelumnya ia melatih ganda putra Jepang. Dari tangan dinginnya, dua pasang ganda putra negeri Sakurai tersebut menduduki peringkat lima besar dunia.

Adalah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang berada di peringkat ketiga dan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe di peringkat kelima.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom