x

Usai Indonesia Masters 2019, Ini Turnamen Bulutangkis di Februari

Selasa, 29 Januari 2019 16:47 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Arum Kusuma Dewi
Kevin Marcus Juara Indonesia Master 2019

INDOSPORT.COM - Ajang bulutangkis internasional Indonesia Masters 2019 telah berakhir. Berikut turnamen badminton yang akan berlangsung di sepanjang Februari.

Usai mengikuti pagelaran Indonesia Masters 2019, yang ditutup dengan pensiunnya Liliyana Natsir dan Debby Susanto dari dunia bulutangkis internasional.

Ajang Indonesia Masters 2019 kali ini, wakil Indonesia hanya memenangkan satu gelar saja. Adalah pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Baca Juga

Sedangkan sisanya mendulang kekalahan, baik di partai final maupun di babak penyisihan. Namun para penikmat bulutangkis tak perlu risau, karena wakil Indonesia masih akan bertanding kembali tepatnya sepanjang Februari 2019 mendatang. Berikut daftar turnamen bergengsi bulan depan.


1. Barcelona Spain Masters Super 300

Spanyol Master 2019

Barcelona Spain Masters Super 300 atau biasa disebut Spanyol Masters 2019 rencananya akan dihelat pada 19 hingga 24 Februari di Pavelló de la Vall d'Hebron, Barcelona.

Sejumlah wakil Indonesia akan memperebutkan hadiah hingga 150.000 dolar Amerika Serikat. Berikut sederet wakil Indonesia yang akan turun.

Tunggal Putra:
Andre Marteen.

Tunggal Putri:
Fitriani, Ruselli Hartawan, dan Lyanny Alessandra Mainaky.

Ganda Putra:
Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra dan Moh Reza Pahlevi Isfahani/Akbar Bintang Cahyono.

Ganda Putri:
Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah dan Rizki Amelia Pradipta/Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Ganda Campuran:
Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.


2. Yonex German Open 2019 Super 300

German Open 2019

Kemudian pada akhir Februari tepatnya pada tanggal 26 hingga 3 Maret mendatang akan ada kompetisi Yonex German Open 2019 Super 300.

Sejumlah wakil Indonesia akan memperebutkan hadiah hingga 150.000 dolar Amerika Serikat. Berikut sederet wakil Indonesia yang akan turun.

Tunggal Putra:
Fikri Ihsandi Hadmadi dan Andre Marteen.

Tunggal Putri:
Fitriani, Ruselli Hartawan, Gregoria Mariska Tunjung, Yulia Yosephin Susanto, dan Lyanny Alessandra Mainaky.

Ganda Putra:
Berry Angriawan/Hardianto dan Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra

Ganda Putri:
Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Della Destiara Haris/Tania Oktaviani Kusumah, dan Rizki Amelia Pradipta/Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Ganda Campuran:
Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Alfian Eko Prasetya/Marsheilla Gischa Islami, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, dan Andrei Adistia/Maria Febe Kusumastuti.

Terus Ikuti Update Bulutangkis dan Berita Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT.COM.

RaketBulutangkisGerman Open 2019Spain Masters 2019

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom