x

Selangkah Lagi, Ini Jadwal Kevin/Marcus di Partai Final All England 2018

Minggu, 18 Maret 2018 07:15 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
All England.

Turnamen bergengsi All England 2018 memasuki babak final hari ini, Minggu (18/03/18). Dari lima nomor pertandingan, Indonesia hanya menyisakan satu wakil di nomor ganda putra. 

Dan ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk meraih gelar di All England 2018. Kevin/Marcus melaju ke partai final setelah di semifinal menundukkan pasangan Denmarl, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding. 

Duo Minions menang dua set langsung 21-11 dan 21-19. 

Baca Juga

1. Lawan di Final

Mathias Boe dan Carsten Mogensen

Di partai final, Kevin/Marcus akan menghadapi musuh bebuyutun mereka Mathias Boe/Carstern Mogensen. Pasangan nomor dua dunia tersebut sudah empat kali mengalahkan Kevin/Marcus. 

Namun di dua pertemuan terakhir, Kevin/Marcus berhasil menang dengan staright game. Pada China Open 2017 lalu, Kevin/Marcus menang degnan skor 21-19 dan 21-11.


2. Komentar Kevin/Marcus

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Kevin/Marcus akan kembali berhadapan dengan musuh bebuyutan mereka, Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark). Pertandingan kedua pasangan ini memang selalu menarik untuk disaksikan. Bukan cuma permainan skill kelas atas, pertarungan kedua pasangan ini juga kerap diwarnai dengan psywar. 

“Final pasti ramai, lawannya siapa saja pasti seru kan? pasti nanti lihat lagi lah lawannya. Semua orang pasti ingin mengalahkan kami, dan kami menang terus dari China (Open 2017). Tapi kami nggak mau lengah, kami juga nggak mau gampang dikalahkan,” ujar Marcus. 

“Sudah di final tidak ada yang bisa dipilih, semua yang ke final pasti yang terbaik. Ya dinikmati saja, mau diapain lagi kalau dibilang semua mau mengalahkan kami. Sudah tanggungjawab saya sebagai pemain, harus siap dengan tekanan dan hal non teknis,” kata Kevin. 


3. Jadwal Final All England

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

Pertandingan final All England akan dimulai pukul 12.00 waktu setempat, atau sekitar pukul 19.00 waktu Indonesia. 

Ganda Campuran Yuta Watanabe/Arisa Higashino vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong 

Tunggal Putri Tai Tzu Ying vs Akane Yamaguchi 

Tunggal Putra Shi Yuqi vs Lin Dan

Ganda Putri Yuki Fukushima/Sayaka Hirota vs Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen

Ganda Putra Kevin Sanjaya/Marcus Gideon vs Mathias Boe/Carsten Mogensen

All EnglandKevin Sanjaya/Marcus GideonCarsten MogensenAll England 2018

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom