Usai Raih Gelar Thailand Masters, Tommy Sugiarto Berharap Bisa Tampil di Asian Games 2018
Salah satu tunggal putra andalan Indonesia Tommy Sugiarto berhasil mempertahan gelar Thailand Masters di tahun 2018 ini. Tommy berhasil mempertahankan gelar yang direbutnya pada tahun 2017 lalu setelah mengalahkan wakil Malaysia Leong Jun Hao dengan dua set langsung 21-16 dan 21-15.
- Termasuk Kevin/Marcus, Indonesia Turunkan Kekuatan Penuh di Badminton Asia Championship
- Tommy Sugiarto Ungkap Kunci Sukses Raih Gelar Thailand Masters 2018
- Jelang Indonesia Master 2018, Panpel Hanya Jual Dua Jenis Tiket
- Bulutangkis Ditargetkan Raih 4 Emas pada Asian Para Games 2018
- Kembali Pulang ke Pelatnas, Hendra Setiawan Ungkap Target Besarnya
Tommy menyebut bahwa keluarga menjadi motivasinya dalam mempertahankan gelar tersebut. Kini, Tommy mengungkap targetnya ke depan usai sukses mempertahankan gelar.
“Soal target, saya maunya jalani dulu saja turnamen demi turnamen,” sebut Tommy dalam rilis yang diterima INDOSPORT.
Tommy yang merupakan putra legenda bulutangkis Icuk Sugiarto juga mengungkapkan soal harapannya di tahun ini.
"Saya ingin tampil di Asian Games 2018, supaya keluarga saya juga bisa menonton kalau tanding di Jakarta," ujar pebulutangkis berusia 29 tahun tersebut.
Namun keinginannya tersebut ia serahkan kepada sepenuhnya ke PBSI.
"Saya ingin tampil di Asian Games 2018. Tetapi ini kan kebijakan PBSI," ujar Tommy yang pernah bercokol di peringkat 1 rangking dunia BWF.
Sekedar informasi, cabang olahraga bulutangkis menjadi salah satu cabor yang dipertandingkan di Asian Games 2018 mendatang dimana Indonesia akan menjadi tuan rumah gelaran empat tahunan tersebut. Dan bulutangkis juga menjadi salah satu cabang yang ditargetkan untuk meraih medali emas.