Operasi Senyap Aaron Chia/Soh Wooi Yik Kudeta WR1, Fajar/Rian Harus Waspada!

Minggu, 5 November 2023 13:15 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Humas PP PBSI
Pasangan bulutangkis Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, menerapkan ‘operasi senyap’ dalam ambisi mengudeta peringkat 1 di ranking BWF di sektor ganda putra. (Foto: Humas PP PBSI) Copyright: © Humas PP PBSI
Pasangan bulutangkis Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, menerapkan ‘operasi senyap’ dalam ambisi mengudeta peringkat 1 di ranking BWF di sektor ganda putra. (Foto: Humas PP PBSI)

INDOSPORT.COM - Pasangan bulutangkis Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, menerapkan operasi senyap dalam ambisi mengudeta peringkat 1 di ranking BWF di sektor ganda putra.

Operasi senyap yang dimaksud adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik tidak mau menggebu-nggebu mengejar ambisi itu agar tidak mengganggu performa mereka di turnamen BWF World Tour.

“Menjadi peringkat 1 dunia juga merupakan salah satu target yang ingin kami capai, tetapi kami tidak ingin membuat kami tertekan untuk mengejarnya,” kata Aaron dilansir dari The Star.

Aaron Chia/Soh Wooi Yik mengalami peningkatan performa dalam beberapa pekan terakhir. Meski gagal mempertahankan gelar juara dunia setelah jadi runner-up di China Open dan Asian Games.

Puncaknya, Aaron/Soh berhasil meraih gelar BWF World Tour pertama dalam karier mereka di ajang Denmark Open 2023 di Odense pada Oktober lalu.

Gelar tersebut membuat Aaron/Soh kembali ke peringkat 2 dunia sejak terakhir kali pada Februari 2023, sekaligus membayagi Liang Wei Keng/Wang Chang yang jadi world rank 1.

Ini sekaligus menggagalkan kesempatan ganda Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengudeta ranking 1 BWF setelah lengser usai gagal di Asian Games 2022.

Aaron/Chia tidak menampik bahwa mereka sangat ingin berada di puncak ranking BWF. Namun, mereka masih harus bersabar karena momen itu akan datang suatu saat nanti.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Tetapi kami akan memperjuangkannya (mencapai WR1), melakukan yang terbaik dan kami selalu percaya (dengan sabar), setiap hal baik akan datang,” tambah Aaron Chia.

Persaingan Top 5 ranking BWF di sektor ganda putra memang berlangsung sangat sengit sejak Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lengser dari takhtanya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom