Karena Hal ini, Pelatih Asal Indonesia Kagumi Skuat Malaysia Jelang Piala Thomas 2022

Sabtu, 16 April 2022 14:15 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
© Grafis:Yanto/Soicaumienbac.cc
Pelatih asal Indonesia sekaligus Direktur Pembinaan Sektor Ganda Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky, kagumi skuat Piala Thomas 2022 Negeri Jiran. Copyright: © Grafis:Yanto/Soicaumienbac.cc
Pelatih asal Indonesia sekaligus Direktur Pembinaan Sektor Ganda Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky, kagumi skuat Piala Thomas 2022 Negeri Jiran.

INDOSPORT.COM – Pelatih asal Indonesia sekaligus Direktur Pembinaan Sektor Ganda Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky, kagumi skuat Piala Thomas 2022 Negeri Jiran.

Diketahui, kejuaraan bulutangkis beregu Piala Thomas-Uber 2022 akan berlangsung pada 8-15 Mei 2022 di Krung Thep Maha Nakhon (Bangkok), Thailand.

Para atlet bulutangkis dari 16 negara, bakal ambil bagian dalam perhelatan Piala Thomas edisi ke-32, dan Piala Uber ke-29 tersebut.

Pada edisi terakhir, tim putra Indonesia sendiri berhasil meraih prestasi apik usai memboyong trofi Piala Thomas 2020. Tim Garuda sukses membantai skuat China dengan skor telak 3-0 di final.

Sedangkan tim putri China juga sukses merebut gelar Piala Uber 2020 usai menang 3-1 atas Jepang di final. Gelar ini menjadi yang ke-15 bagi Tim Uber China, dan gelar Piala Thomas ke-14 bagi Indonesia.

Pada ajang Piala Thomas-Uber 2022, Malaysia sukses terhindar dari semua juara bertahan dalam drawing grup yang dilakukan oleh BWF.

Tim Piala Thomas 2022 Malaysia tergabung di Grup D yang cukup kompetitif bersama Jepang, Inggris, dan New Zealand (Selandia Baru).

Sementara Tim Piala Uber Malaysia juga tak kalah kompetitif. Malaysia tergabung di Grup C dengan tuan rumah Thailand, Denmark, dan Mesir.

Ajang Piala Thomas-Uber 2022 telah menjadi prioritas bagi Malaysia. Sejumlah persiapan pun telah dilakukan dan membuat skuat Negeri Jiran ini menatap ajang bergengsi tersebut dengan optimistis.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Bahkan Direktur BAM, Rexy Mainaky, semakin mengagumi skuat Malaysia yang telah menjalani pemusatan latihan khusus untuk Piala Thomas dan Uber 2022 mendatang. Kenapa?

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom