Flandy Limpele Datang, Pasangan Malaysia Mendadak Ketiban Rezeki Nomplok

Jumat, 10 Juli 2020 14:15 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Indra Citra Sena
© Charlie Crowhurst/Getty Images
Kedatangan Flandy Limpele mendadak jadi berkah tersendiri untuk pasangan independen Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, kok bisa? Copyright: © Charlie Crowhurst/Getty Images
Kedatangan Flandy Limpele mendadak jadi berkah tersendiri untuk pasangan independen Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, kok bisa?

INDOSPORT.COM - Kedatangan Flandy Limpele menjadi berkah tersendiri untuk pasangan independen Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, kok bisa?

Penunjukkan Flandy Limpele sebagai pelatih baru ganda putra Malaysia tampaknya menjadi angin segar bagi para pasangan-pasangan indepensen seperti Goh V Shem/Tan Wee Kiong hingga Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Kedua pasangan ganda putra independen Malaysia tersebut diketahui berlatih di bawah arahan legenda Malaysia, Chew Choon Eng.

Tapi, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi baru-baru inidiundang oleh Asoasiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) untuk mempersiapkan Piala Thomas 2020 yang akan berlangsung di Aarhus, Denmark, 3-11 Oktober mendatang.

Jika kedua pasangan independen Malaysia ini masuk skuat bulutangkis putra Negeri Jiran yang akan berlaga di Piala Thomas 2020, secara otomatis mereka akan berada di bawah asuhan Flandy Limpele.

Andai bisa berlatih di bawah arahan Flandy Limpele, tentu saja menjadi rezeki nomplok untuk pasangan ganda putra independen Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, mengingat rekam jejak mentereng pelatih bulutangkis asal Indonesia tersebut.

Namun, Direktur BAM, Wong Chong Hann, menyebut bisa saja baik Goh V Shem/Tan Wee Kiong dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi mengalami kesulitan berlatih di bawah arahan Flandy Limpele dan bukan Chew Choon Eng.

“Mereka akan berlatih bersama anggota tim lainnya di bawah pelatih kami, berdasarkan program pelatihan yang kami persiapkan. Kami akan segera menemui mereka untuk membahas apakah mereka membutuhkan bantuan kami soal latihan fisik dan kondisi mereka atau tidak" katanya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

”Jika mereka sudah nyaman dengan pengaturan yang sedang berlangsung dengan pelatih pribadi, kami tak masalah," ujar Wong Choong Hann dikutip dari situs olahraga The Star.

Dituturkan lebih lanjut oleh Direktur BAM tersebut, pihaknya akan membantu dengan senang hati jika kedua pasangan independen Malaysia tersebut  dengan senang hati.

"Tetapi dalam hal intensitas pelatihan di lapangan, kami dapat membantu mereka meningkatkan level mereka. Saya rasa tidak akan ada masalah dengan mereka," cetus Wong Choong Hann.

"Mereka semua datang dari sistem yang sama. Faktanya, itu hanya akan baik jika mereka menggabungkan yang terbaik dari dua set program," pungkasnya.

Flandy Limpele sendiri segera tiba di Malaysia pada pekan ini setelah izin kerjanya disetujui. Dia akan menjalani isolasi selama 14 hari sebelum benar-benar memimpin latihan di pelatnas Malaysia dalam program Road to Tokyo.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom