x

James Hunt: Musuh Besar Niki Lauda dan Legenda F1 yang Tiduri 5000 Wanita

Kamis, 30 Juli 2020 19:36 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
James Hunt sendiri merupakan legenda balap yang dikenal dengan gaya flamboyan bahkan diketahui pernah tidur dengan 5000 wanita.

INDOSPORT.COM - Jika sudah pernah menyaksikan film Rush yang dibintangi aktor tampan Chris Hemsworth, pastinya tak asing dengan sosok legenda balap Formula 1 (F1), James Hunt. James Hunt sendiri merupakan legenda balap yang dikenal dengan gaya flamboyan bahkan diketahui pernah tidur dengan 5000 wanita.

Mendiang James Hunt dikenal bersaing ketat dengan legenda F1 asal Austria Niki Lauda di tahun 1976. Tampan dan berani membuat pembalap Inggris itu sulit ditolak oleh banyak wanita dan hampir selalu mendapatkan apa yang diinginkannya.

Baca Juga
Baca Juga

Dilansir dari Telegraph, Hollywood bahkan menjulukinya 'Sex, breakfast of champions' karena reputasi James Hunt yang sudah meniduri 5000 wanita. Bak sarapan, rutinitas James Hunt adalah berhubungan seks sebelum menggeber jet daratnya di ajang F1.

James Hunt bahkan pernah kepergok bos Willimas, Patrick Head, yang saat itu masih berstatus desainer mobil, saat berhubungan seks dengan salah satu wanita asal Jepang di garasi mobilnya tepat sebelum F1 GP Mount Fuji tahun 1976 digelar.

Baca Juga
Baca Juga

Satu minggu sebelum balapan di Jepang, James Hunt yang memperkuat tim Hesketh bahkan tak ragu berpesta meski kebanyakan pembalap memilih untuk banyak berlatih. Seperti dilansir Daily Mail, pesta tersebut bukan pesta biasa, James Hunt juga diketahui menghisap ganja saat itu


1. Persaingan dengan Niki Lauda

Niki Lauda legenda Formula 1 tutup usia.

Persaingan dengan Niki Lauda 

Pada 1976, Niki Lauda dan James Hunt bersaing ketat untuk memperebutkan gelar juara di GP Jerman. Lauda sudah berada di posisi terdepan sebelum ia mengalami kecelakaan fatal yang membakar mobilnya dan nyaris merenggut nyawanya.

James Hunt pun akhirnya keluar sebagai juara di ajang tersebut. Tak sampai di situ, persaingan keduanya juga berlanjut di GP Jepang tahun 1976 karena saat itu James Hunt perlu mengungguli poim Niki Lauda untuk menjadi juara dunia.

Impian Hunt terwujud setelah ia finish di peringkat ketiga GP Jepang dan mengunci gelar juara dunia satu-satunya yang ia dapatkan sepanjang karier. Lauda sendiri memilih tak melanjutkan balapan karena kondisi lintasan basah yang tak mendukung mobil Ferrari miliknya.

James Hunt akhirnya meninggal dunia di usia 45 tahun dalam tidurnya pada 15 Juni 1993. Hunt diketahui meninggal karena serangan jantung setelah dilakukan pemeriksaan medis.

Meski kerap bersitegang di atas lintasan, Lauda dan Hunt tetap saling menganggumi satu sama lain. Sama-sama merintis karier balap dari level bawah, keduanya memiliki ikatan yang tak banyak bisa dipahami.

"Kami punya hubungan yang cukup menyenangkan dan saling menghargai satu sama lain. Tak ada yang berubah karena hubungan kami tetap baik dari Formula 3 hingga Formula 1. Hunt bukanlah tipe pembalap yang akan menyingkirkan Anda keluar lintasan, dia punya sifat yang penting sebagai pembalap," ujar Niki Lauda soal James Hunt.

Niki LaudaFormula 1james hunt

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom