Maverick Vinales Pesimistis Bakal Raih Gelar Juara MotoGP 2020
INDOSPORT.COM – Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales mengaku bahwa dirinya tak yakin bisa meraih gelar juara di ajang MotoGP 2020.
Padahal awalnya Vinales merasa yakin bahwa dirinya bakal tampil dominan di MotoGP 2020. Namun semuanya berubah setelah pandemi wabah virus corona membuat kalender balapan menjadi berantakan.
Hal tersebut pun membuat rekan setim Valentino Rossi itu menjadi pesimistis dan kepercayaan dirinya meraih gelar juara menjadi luntur. Meski demikian, ia yakin Yamaha bisa menguasai empat besar lantaran kuda besinya telah mengalami banyak kemajuan.
“Rasanya sulit untuk mengatakan bahwa saya akan memenangkan gelar, tetapi saya merasa siap dan tim juga siap dengan apapun yang akan terjadi,” ujar Maverick Vinales, dilansir dari laman Corsedimoto.
“Saya banyak mengalami peningkatan dalam hal mentalitas, dan motor yang kami miliki pada musim ini telah mengalami peningkatan dan saya rasa kami bisa stabil dan berada di empat besar,” tambahnya.
Tak hanya itu, Maverick Vinales juga berharap bahwa seri balapan pembuka bisa akan segera digelar pada musim panas nanti jika wabah virus corona telah membaik.
Seri balapan perdana rencananya akan berlangsung di MotoGP Mugello pada 31 Mei mendatang, setelah MotoGP Prancis pada 17 Mei kembali resmi ditunda lantaran terkena imbas virus corona.