Jadwal Lengkap MotoGP Catalunya 2017
Kompetisi balap MotoGP kembali bergulir pada akhir pekan nanti. Kali ini Sirkuit de Barcelona-Catalunya akan menjadi lokasi penyelenggaraan kompetisi balap motor paling bergengsi ini.
Marc Marquez dan kolega akan menjalani balapan dengan sensasi baru di lokasi ini. Sebabnya, setelah tragedi kematian pembalap Moto2, Luis Salom musim lalu, otoritas MotoGP mengubah layout sirkuit yang digunakan perdana akhir pekan ini.
Meski menjalani balapan di rumah sendiri, Marc Marquez, Jorge Lorenzo, dan para pembalap Spanyol lainnya tak punya catatan membanggakan. Mereka tenggelam oleh dominasi Valentino Rossi yang sudah meraih 10 kali kemenangan di sirkuit ini, dengan 6 juara di antaranya di ajang MotoGP.
Baca juga: |
---|
Jorge Lorenzo memiliki catatan bagus di bawah Rossi dengan 4 kali meraih juara saat berkompetisi di ajang MotoGP, namun ia telah bergabung dan belum mampu menaklukkan Ducati.
Sementara Dani Pedrosa dan Marc Marquez masing-masing mendapatkan kemenangan di sirkuit ini pada 2008 dan 2014.
Dengan catatan mentereng ini, Rossi tentu berharap kembali mengulang kejayaannya setelah mendapat hasil kurang memuaskan di Mugello. Namun tentu ia juga harus mewaspadai tiga pembalap tuan rumah yang sudah pernah merasakan gelar juara tersebut.
Selain itu, juga menarik dinanti kelanjutan performa Andrea Dovizioso dan Maverick Vinales. Dovizioso tampil mengejutkan dengan meraih gelar juara di Italia, sementara Maverick Vinales harus puas di posisi kedua.
Berikut jadwal MotoGP Catalunya 2017 :
Jumat, 9 Juni 2017
14.55 WIB - 15.40 WIB : Latihan Bebas 1
19.05 WIB - 19.50 WIB : Latihan Bebas 2
Sabtu, 10 Juni 2017
14.55 WIB - 15.40 WIB : Latihan Bebas 3
19.10 WIB - 19.50 WIB : Kualifikasi
Minggu, 11 Juni 2017
19.00 WIB - selesai : Balapan