(VIDEO) Gestur Lucu Pembalap ARRC Perkenalkan Bahasa Lokal
Kamis, 30 Maret 2017 17:40 WIB
Editor: Gema Trisna Yudha
Para pembalap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 akan memulai balapan perdana musim ini di Sirkuit Johor, Malaysia. Balapan akan berlangsung selama dua hari, yaitu pada 1-2 April 2017.
Sebelum balapan, pihak penyelenggara membuat video unik. Para pembalap dari berbagai negara diminta menyebut sejumlah kata dalam bahasa asal masing-masing.
"Gas poll," kata pembalap Indonesia, Wahyu Aji Trilaksana, saat diminta menerjemahkan kata 'go fast'.
"Pepah," kata pembalap Malaysia, Zaqhwan Zaidi.
Tak cuma perbedaan bahasa, gestur yang diperagakan para pembalap ini juga mengundang tawa. Simak saja gaya pembalap Thailand, Aeyy Vorapong yang cengengesan, juga pembalap Jepang, Yuki Ito.
Berikut video yang diunggah facebook resmi ARRC:
Balapan ARRC 2017 memang diikuti 12 negara berbeda di wilayah Asia. Tak heran masing-masing pembalap akan membawa budaya dan bahasa berbeda dalam kompetisi balapan ini.