x

Kalahkan DLS FC Banyumas, Deking's Halus Juara Liga Futsal Nusantara 2017

Minggu, 10 Desember 2017 17:48 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Abdurrahman Ranala
Deking's, Juara Liga Futsal Nusantara 2017

Deking's Halus HC menobatkan diri menjadi juara Liga Futsal Nusantara 2017 usai mengalahkan DLS FC Banyumas dengan skor 4-3 di GOR ITB Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat, Minggu (10/12/17). Hasil ini  melengkapi keperkasaan tim asuhan Haji Lulung itu setelah sebelumnya memastikan tiket promosi ke Pro Futsal League 2018.

Baca Juga

Deking's mengawali laga dengan cukup baik, bahkan di menit ke-2, tim asuhan Nur Fitrianto itu unggul melalui gol Java Johan. Namun, DLS tak tinggal diam dengan membalas dan juga membalikan keadaan aksi Danang Kurniadi (menit ke-3) dan Wildan Abdullah (menit ke-9) yang bertahan hingga babak pertama usai.

Masuk babak kedua, Deking's nampaknya mengubah pola permainan dan berhasil membalikkan keadaan dengan gelontoran dua gol tambahan dari kaki M. Farhan dan Achmad Mahfudz serta satu gol bunuh diri pemain lawan. Setelahnya, DLS hanya mampu membalas lewat satu gol tambahan dari Sony Hendriyanto, dan hasil 4-3 itu pun bertahan hingga peluit akhir.

"Babak pertama kita sempat kesulitan karena anak-anak tidak bermain sesuai pola, tapi mereka kemudian bisa bangkit di babak kedua. Saya suka mereka kerja sama, saling mengingatkan untuk disiplin dan terus berjuang," ujar Nur Fitranto selaku pelatih Deking's usai laga.

"Tadi DLS juga merubah pola mainnya sehingga buat kita kewalahan juga. Laga kali ini sangat berbeda dengan pertemuan sebelumnya di Lampung," sambungnya.

Sementara itu, pelatih DLS FC, Angga Yudha Perdana mengatakan laga sejatinya berjalan seru. Namun, anak asuhnya sedikit kecolongan dengan membiarkan rumah kosong yang akhirnya mampu dimanfaatkan dengan baik oleh tim lawan.

DLS FC saat konferensi pers usai laga.

"Seru tadi pertandingannya. Anak-anak juga sudah keluarkan semua kemampuannya tapi memang hasilnya seperti ini," ujarnya mengakui kekalalahan dari Deking's.

"Secara progres permainan, anak-anak meningkat. Gol yang terjadi tadi juga karena ada kesalahan kita yang membiarkan ada lubang, sehingga mampu dimanfaatkan lawan. Tapi secara keseluruhan mereka (pemain) menikmati pertandingan dan enjoy," tutupnya.

Di sisi lain, tempat ketiga di Liga Futsal Nusantara diraih oleh FC Binjai setelah mengalahkan Dumai FC dengan skor 4-1. Dengan demikian, keempat tim tersebut sudah akan berpartisipasi pada Pro Futsal League 2018.

Sebagai informasi, untuk tim fair play diraih oleh Dumai FC, pemain terbaik diraih oleh Muhammad Afif Rizky (Deking's), dan gelar top skor jatih ke dua pemain yaitu Danang Kurniadi  (DLS FC) serta Harry Yunanda FC Binjai).

FutsalFederasi Futsal Indonesia (FFI)Liga Futsal Nusantara

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom