x

Rumor Transfer MPL Indonesia season 5: Tim Kaesang Gaet Midlaner Baru, Rekt Tinggalkan EVOS?

Sabtu, 25 Januari 2020 18:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Rumor transfer MPL Indonesia season 5: Tim Kaesang Pangarep gaet midlaner baru, sementara Rekt diisukan tinggalkan EVOS eSports.

INDOSPORT.COM – Jelang kick-off turnamen eSports Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia season 5, geliat bursa transfer semakin memanas.

Sebagaimana diketahui, MPL Indonesia season 5 rencananya akan digelar mulai 7 Februari 2020 mendatang. Adapun tim yang ikut masih sama dengan delapan peserta musim sebelumnya.

Hanya saja, akan ada banyak perubahan dalam internal tim peserta, mulai dari bongkar pasang roster hingga pelatih, dan tentu saja akan berpengaruh pada strategi di tiap-tiap pertandingan.

Baca Juga

Salah satu rumor transfer yang cukup mencengangkan, yakni perombakan skuat Genflix Aerowolf, di mana posisi midlaner yang sebelumnya dihuni oleh Kido, akan menjadi milik pendatang anyar, Clay.

Selain itu, dua pemain ‘bintang’ tim Aerowolf, yakni Kaesang Pangarep dan Brandon Kent masih akan tetap menghuni skuat, meski keduanya tak memiliki jam terbang di MPL season 4 lalu.

Kabar yang tak kalah membuat heboh, justru datang dari tim jawara MPL Indonesia season 4 lalu, EVOS eSports. Konon, selain Oura dan Donkey yang disinyalir akan pensiun, Rekt juga melempar sinyal tidak akan bermain musim ini.

Baca Juga

Padahal, Rekt sendiri berstatus sebagai kapten dan pemain kunci yang membawa EVOS eSports juara di Mobile Legends World Championship (M1) 2019 di Malaysia beberapa waktu lalu.

Jika benar demikian, maka untuk MPL season 5 mendatang, Wannn berpeluang dimainkan sebagai hard core, sementara posisi midlaner akan dihuni oleh pemain debutan dari akademi, yakni Rexxy.

Kaesang PangarepeSportsMobile LegendsEVOS EsportsMPL Indonesia Season 5Berita eSports

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom