x

NBA: Gagal Bikin Mantan Menyesal, Donovan Mitchell Harus Terima Kekalahan

Rabu, 11 Januari 2023 18:45 WIB
Penulis: Fahri Atilla | Editor: Indra Citra Sena
Donovan Mitchell di laga Cavaliers vs Bulls, 2 Januari 2023 waktu setempat. Foto: Ken Blaze-USA TODAY Sports via Reuters.

INDOSPORT.COM - Pebasket NBA Donovan Mitchell yang melawan Utah Jazz harus menerima kekalahannya kali ini dengan skor 114-116.

Utah Jazz belakangan tampil sangat baik sehubungan dengan naiknya performa power forward mereka, Lauri Markkanen. Namun, bintang utama hari ini adalah Jordan Clarkson yang berhasil mengantongi 32 poin dan 6 rebound.

Efisiensinya pun sangat bagus dengan berhsail memasukkan 11 dari total 19 tembakan. Sayangya, efisiensi tiga angkanya memang tidak terlalu baik dengan memasukkan 5 dari 11 percobaan.

Sedangkan Lauri Markkanen juga berhasil tampil dengan apik dibawah ring dalam pertandingan melawan Cavaliers kali ini.

Baca Juga

Markkanen berhasil mendapatkan double-double dengan mencetak 25 poin dan 16 rebound serta 1 assist saja.Sebagai Power Forward, efisiensinya kali ini terbilang di bawah rata-rata, dengan hanya memasukkan 6 dari 18 percobaan.

Pertandingan ini sebenarnya menjadi ajang bagi Donovan Mitchell untuk membalas dendam mantan timnya tersebut.

Baca Juga

Pasalnya, Donovan Mitchell yang berhasil membawa Utah Jazz menjadi salah satu tim elite NBA malah berakhir dijual ke Cleveland Cavaliers.

Sayangnya, misi Mitchell kali ini belum terpenuhi gara-gara kekalahan tipis yang harus ia terima, meski sebenarnya dia bermain luar biasa.

Baca Juga

1. 46 Poin Donovan Mitchell Masih Kurang

Donovan Mitchell

Donovan Mitchell sendiri tampil luar biasa sejak awal laga dan berhasil mengantongi 46 poin, 6 assist, dan 5 rebound. Pemain berjulukan Spida ini juga memiliki rataan yang bagus. Ia berhasil memasukkan 14 dari 27 percobaan.

Memang sangat disayangkan dengan performa sebaik ini namun Cleveland Cavaliers entah bagaimana masih bisa menemukan cara untuk kalah.

Jika melihat dari performa pemain, nampaknya faktor kekalahan mereka disebabkan oleh Kevin Love dan Cedi Osman.

Kevin Love sendiri memimpin Cleveland Cavaliers dalam perolehan rebound dengan mengoleksi total sembilan rebound pada laga kali ini.

Baca Juga

Namun, Love hanya mencetak 6 poin saja. Efisiensinya juga sangat buruk dengan hanya memasukkan 3 dari total 12 tembakan serta 0 dari 4 percobaan tiga angka.

Sedangkan Cedi Osman lebih buruk lagi dan hanya mendapatkan 1 assist. Sedangkan kosong dalam perolehan poin maupun rebound.

Baca Juga

Dari total 3 tembakan dan 2 tembakan tiga angka, pemain bedarah Turki ini selalu meleset. Dengan total menit bermain sepanjang 11 menit, perolehan ini tentu sangat buruk.

Nampaknya, misi balas dendam Mitchell kali ini memang harus diundur. Meski memiliki dendamnya sendiri, Mitchell sebenarnya masih disukai oleh masyarakat Utah.

Bahkan, Donovan Mitchell juga mendapatkan sambutan spesial dan disoraki para suporter Jazz pada laga hari ini meski tampil sebagai lawan.

Baca Juga

Sumber: Deseret News

NBACleveland CavaliersUtah JazzBasketBerita BasketDonovan Mitchell

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom