Tampil Perkasa! SMA Olifant Juarai Red Bull Basketball Championships 2022 Seri Yogyakarta
INDOSPORT.COM – SMA Olifant sukses mengalahkan SMAN 4 Yogyakarta dan menjadi juara turnamen bola basket Red Bull Basketball Championships 2022 Seri Yogyakarta.
Bertempat di GOR Teleng Krida Akademi Angkatan Udara (AAU), sejak Sabtu (06/08/22) telah berlangsung turnamen bola basket Red Bull Basketball Championships 2022 seri Yogyakarta.
Kini, Senin (08/08/22), turnamen yang diselenggarakan oleh minuman suplemen kesehatan Red Bull tersebut sudah memasuki babak final dan 2 tim akan saling berusaha merebut gelar juara.
Kontestan pertama yang memastikan tiket ke babak final sendiri adalah SMAN 4 Yogyakarta, yang memang tampil konsisten sejak babak pertama.
Sekilas perjalanan SMAN 4 Yogyakarta di Red Bull Basketball Championships 2022 dimulai dengan menang telak 68-12 atas SMAN 1 Kalasan.
Kemudian, SMAN 4 kembali menunjukkan keperkasaanya dengan kembali menang telak atas SMAN Banguntapan. Tidak tanggung-tanggung skor 55-8 menutup jalannya laga tersebut.
Menghadapi SMAN 2 Yogyakarta di semifinal, SMAN 4 Yogyakarta sempat mengalami perlawanan sengit, sebelum kemudian kembali menang dengan skor 37-24 dan melaju ke babak final.
Di babak final, SMAN 4 Yogyakarta bakal mengahadapi lawan yang dijamin lebih menyulitkan, yakni SMA Olivant, yang sama-sama perkasa sejak babak pertama hingga semifinal.
Saat melakoni babak pertama Red Bull Basketball Championships 2022, SMA Olifant sukses melewati pertandingan sengit melawan SMA Stella Duce 2 dengan kemenangan 54-27.
Tidak seperti di babak pertama, SMA Olifant justru melewati perempatfinal dengan tidak terlalu sulit. Pasalnya mereka sukses mengalahkan SMA Budi Utama dengan kemenangan telak 79-13.
Selanjutnya di babak semifinal, SMA Olifant berhadapan dengan SMAN 9 Yogyakarta. Usai melewati 4 kuarter pertandingan, SMA Olifant merebut tiket final usai menang dengan skor 46-23.
1. Menuju Grand Final Red Bull Basketball Championships 2022
Dengan kemenangan ini, SMA Olifant akan menjadi wakil Yogyakarta untuk kembali berjuang dalam babak Grand Final Red Bull Basketball Championships 2022 pada bulan September 2022 mendatang.
Sebelum SMA Olifant, sudah ada 2 SMA yang lebih dahulu memastikan tempat di babak Grand Final turnamen bola basket Red Bull Basketball Championships 2022 Seri Yogyakarta.
Tim pertama yang memastikan tempat di babak grand final adalah SMAN 116 Jakarta, setelah mereka sukses menjuarai Red Bull Basketball Championships 2022 Seri Jakarta pada akhir bulan Juli 2022 lalu.
Kemudian disusul oleh SMAN Trinitas yang menjadi wakil Bandung setelah menjuarai Red Bull Basketball Championships 2022 Seri Bandung pada awal bulan Agustus 2022 lalu.
Nantinya, turnamen bola basket Red Bull Basketball Championships 2022 akan melanjutan seri di Surabaya, Medan, dan Pekanbaru.
Setelah seluruh 8 juara dari masing-masing seri didapat, semuanya akan kembali berjuangan di babak grand final Red Bull Basketball Championships 2022 di Jakarta pada bulan September 2022.
2. SMA Olifant Terlalu Perkasa
Pada final Red Bull Basketball Championships 2022, SMA Olifant sejak awal mampu mendominasi SMAN 4 Yogyakarta dengan hasil 20-5 di kuarter pertama.
Memasuki kuarter kedua, SMAN 4 sejatinya mampu bermain lebih apik, hanya saja mereka sekali lagi harus tertinggal 24-10 atas SMA Olifant.
Selepas kuarter tiga, pelatih SMA Olifant, coach Risdianto, lantas memberikan instruksi kepada pemainnya untuk bermain lebih solid baik ketika bertahan ataupun melakukan serangan balik.
Hasilnya, SMA Olifant tetap memimpin dengan poin 34-14 atas SMAN 4 Yogyakarta di kuarter tiga final Red Bull Basketball Championships 2022.
Di kuarter pamungkas, SMA Olifant berhasil menunjukkan kualitas mereka, terlebih dalam kemampuan bertahan yang cukup solid serta serangan balik yang cukup efektif.
Pelatih SMA Olifant, Risdianto, mengungkapkan bahwa SMAN 4 Yogyakarta memiliki tim yang bagus karena mampu mencapai babak final di Red Bull Basketball Championships 2022.
“Saya rasa SMAN 4 juga memiliki tim yang bagus. Mungkin mereka hanya memiliki jam terbang untuk kekompakan mereka. Saya kira beberapa dari pemain mereka masih kelas 11,” ujar pelatih SMA Olifant kepada INDOSPORT.
“Karena ini hari Senin, jadi mungkin capek karena sekolah juga. Saya melihatnya seperti itu, tapi itu hanya kemungkinan,” sambung Coach Risdianto.
Kemudian Coach Risdianto juga mengaku bahwa ia sejatinya memiliki kendala tersendiri untuk menjajaki pertandingan grand final Red Bull Basketball Championships 2022.
“Kesulitannya itu di akhir Agustus nanti di Jogja akan ada Porda, jadi beberapa pemain (SMA Olifant) yang menonjol di event Red Bull ini rata-rata bermain untuk Porda besok. Jadi, kesulitan nanti adalah bagaimana cara mengatur jadwal main dan berlatih,” jelasnya.
Kemudian, salah satu pemain SMA Olifant, Jonathan Christiano, juga mengaku bahwa pertandingan melawan SMAN 4 Yogyakarta juga memiliki pemain potensial.
“Pastinya mereka juga memiliki kekuatan yang tidak main-main, mereka juga punya pemain dengan bakat luar biasa. Jadi, untuk menghadapi mereka kami telah mempersiapkannya dengan benar-benar,” ungkap Jonathan kepada INDOSPORT.
“Jadi, kami kayak benar-benar harus nyiapin semuanya, bagi-bagi latihannya. Jujur saja, saya itu sehari latihan ga hanya sekali dua kali, tapi sampai tiga kali buat Porda, sekolah, dan lain-lain,” pungkasnya.
Dengan demikian, SMA Olifant telah memastikan bahwa mereka akan mewakili kota Yogyakarta untuk berlaga di Grand Final Red Bull Basketball Championships 2022.