Harga Tiket Nonton Timnas Basket Indonesia di Kualifikasi FIBA World Cup 2023
INDOSPORT.COM – Tim Nasional Basket Indonesia dikabarkan dalam waktu dekat akan melakoni laga kualifikasi FIBA World Cup 2023.
Melansir dari FIBA Basketball, Indonesia dijadwalkan akan bersua Arab Saudi dan Yordania di Istora Senayan, Jakarta.
Indonesia pertama akan bersua Arab Saudi pada Jumat (01/07/22). Pertandingan akan dihelat pada pukul 19.30 WIB.
Tiga hari berselah, Timnas Basket Indonesia kemudian akan berhadapan dengan Yordania pada hari Senin (04/07/22). Pertandingan ini akan dimulai pukul 19.30 WIB.
Meskipun sudah tak memiliki peluang menembus FIBA World Cup 2023, Indonesia tidak boleh bersantai.
Pasalnya, Tim Garuda sudah ditunggu FIBA Asia Cup yang mana bakal bertanding kembali melawan Arab Saudi dan Yordania.
Tampil dihadapan pendukung sendiri diharapkan para pemain Indonesia memiliki kepercayaan diri yang tinggi karena mendapat dukungan langsung dari penggemar basket Indonesia.
Dua laga yang akan dilakoni Timnas Basket Indonesia terbilang penting lantaran mereka akan kembali bersua musuh yang sama.
Oleh sebab itu, kedua laga dalam FIBA World Cup 2023 ini diharapkan dapat menjadi ajang pemanasan bagi Andakara Prastawa dkk untuk mempelajari kekuatan dan kelemahan lawan.
Sehingga saat Tim Basket Indonesia kembali bertemua mereka, kekuatan dan kelemahan lawan sudah terkantongi.
1. Harga Tiket FIBA World Cup 2023
Berikut adalah jadwal dan harga tiket Timnas Basket Indonesia yang akan berlaga di FIBA World Cup 2023.
Senin, 1 Juli 2022 Pukul 19.30 WIB - Indonesia vs Arab Saudi
Kamis, 4 Juli 2022 Pukul 19.30 WIB - Indonesia vs Yordania
Harga Tiket FIBA World Cup 2023:
Kategori Umum : Rp100.000,00
Kategori 1 : Rp300.000,00