x

Pernah di Amerika Serikat, Ini Jawaban Winston Soal Isu ke Bali United

Senin, 23 November 2020 00:10 WIB
Kontributor: Nofik Lukman Hakim | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak

INDOSPORT.COM - Pebaskat muda Winston Swenjaya belum memberi penegasan soal rumor bergabung Bali United. Namun, MVP DBL Camp 2015 akan bangga jika nanti bisa membela Bali United di Indonesia Basketball League (IBL) 2021.

Winston punya potensi besar gabung Bali United. Pemuda 21 tahun ini punya kualitas untuk didaftarkan sebagai pemain debutan atau rookie Bali United.

Gelar MVP DBL Camp 2015 cukup menegaskan level Winston. Gelar ini pernah mengantarkan Winston ke Amerika Serikat, bersama 23 pemain basket muda putra dan putri kala itu.

Baca Juga
Baca Juga

Rumor Winston gabung Bali United sudah berseliweran. Berkaca pada regulasi IBL 2020, Bali United punya satu slot rookie bebas, tanpa harus menjaring dari Rookie Camp.

Terkait rumor itu, Winston belum memberi penegasan. Saat ini, Winston terus berlatih keras agar kondisinya terus meningkat. Aktivitas latihan Winston kerap dibagikan lewat Instagram oleh pelatih tim basket PON Bali, IGN Rusta Wijaya.

"Tinggal tunggu deal-dealan saja," ucap Winston saat ditemui awak media di GOR Lila Bhuana, Denpasar, Bali.

Winston mengaku sangat bangga jika nantinya bisa membela tim Tanah Kelahiran di kompetisi basket profesional. Apalagi, Winston menyebut Bali United sudah terbukti memiliki manajemen yang profesional.

Baca Juga
Baca Juga

"Buat aku pribadi pasti bangga banget sih apabila membela tim dari tempat kelahiran sendiri," tutur Winston.

Sejauh ini, ada lima pemain yang dipastikan jadi bagian tim Bali United. Surliyadin dkk. akan berangkat ke Bali pada akhir bulan ini. Perkenalan tim kabarnya akan dilakukan pada bulan Desember. Sementara IBL 2021 rencananya dimulai 15 Januari 2021.

Indonesian Basketball League (IBL)IBLBali UnitedBasketBerita Basket

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom