x

Bungkam Satria Muda, Toroman Gembira dengan Pertahanan Patriots

Minggu, 2 Februari 2020 20:31 WIB
Penulis: Herry Ibrahim | Editor: Yohanes Ishak
Pertandingan antara Indonesia Patriots vs Satria Muda Pertamina Jakarta

INDOSPORT.COM - Pelatih Indonesia Patriots, Rajko Toroman gembira dengan perkembangan permainan pasukannya saat menghadapi Satria Muda Pertamina di IBL 2020 seri 3 Jakarta.

"Yang membuat saya gembira defense kami lebih  agus dibandingkan kemarin," kata pelatih Indonesia Patriots, Rajko Toroman. Sebelumnya Patriots ditaklukkan NSH.

Baca Juga

"Tim ini masih memiliki potensi berkembang. Kami masih memiliki waktu persiapan 18 hari menuju match window pertama FIBA Asia Qualifier," kata Rajko Toroman.

Patriots yang notabene adalah tim nasional Indonesia akan menghadapi Korea Selatan pada 20 Februari dan melawan Filipina pada 23 Februari di Mahaka Arena Kelapa Gading Jakarta Utara.

"Kami tampil lebih berenergi dibanding kemarin. Kami masuk dengan mentalitas bagus," kata Brandon Jawato yang menyumbang 14 angka.  "Saya selalu memberikan energi untuk tim nasional," tegasnya.

Baca Juga

Pelatih Satria Muda,  Milos Pejic mengakui timnya bertarung bagus pada babak pertama. "Babak kedua kami benar benar salah dalam bermain, " katanya.

Milos menyebut melawan tim nasional adalah pelajaran terbaik bagi timnya.

Indonesian Basketball League (IBL)IBLTimnas Basket IndonesiaSatria Muda Pertamina JakartaBasketRajko ToromanBerita Basket

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom